SuaraJakarta.id - Sebanyak tiga rumah di Kampung Kebon Manggis Munjul Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat diterjang longsor. Kejadian mengerikan itu terjadi pada, Kamis (17/9/2020) dini hari pukul 02.15 WIB.
Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kota Bogor Priyatna Syamsah mengatakan tidak ada korban jiwa satu pun dalam peristiwa tersebut.
Menurutnya, longsor tebingan yang menggerus tiga rumah tersebut diakibatkan oleh curah hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Bogor.
"Akibat curah hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur di wilayah tersebut, dan diperparah oleh kondisi tanah setempat yang labil," ujar Priyatna Syamsah saat dihubungi.
Baca Juga: Wali Kota Bogor Sebut Berkendara Mobil Sendirian Enggak Perlu Pakai Masker
Tahan longsor tebingan itu berada di pinggir Kali Cidepit dengan ukurang kurang lebih tinggi 8 meter dan lebar 20 meter.
"Tiga rumah yang rusak itu satu milik pak Gandi yang dihuni satu keluarga dengan tiga orang, ke dua runah pak Angga dihuni oleh satu keluarga empat orang, dan ke tiga pak Asep dihuni dua keluarga empat orang," jelasnya.
Pada peristiwa itu terdapat satu rumah yang rusak ringan milik warga yang diungsi oleh satu keluarga enam orang. Selain itu mengancam tiga rumah posisinya berada di depan longsoran.
"Satu rumah rusak ringan milik Ibu Mila, ada tiga rumah warga juga yang terancam longsor, satu rumah terbawa longsor dan satu kendaraan roda dua terbawa longsor," imbuhnya.
Tim dari BPBD Kota Bogor sejak dini hari tadi sudah di terjunkan untuk melakukam evakuasi.
Baca Juga: Oh Tuhan, Kasihan Banget Ini Korban Longsor di Kota Sorong
"Kita sudah evakuasi dampak longsoran, kita juga pasang terpal serta kebutuhan makanan siap saji, untuk sementara kita ungsikan warga yang rumahnya rusak parah," tandasnya.
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Berita Terkait
-
Ibis Styles Bogor Raya Suguhkan Liburan Keluarga Stylish dan Seru: Akses Mudah, Desain Menawan
-
Emas Antam Ludes Diserbu di Bogor! Panik Buying atau Investasi Cerdas?
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
Bukan Cuma IM57+ Institute, KPK Turut Dampingi Penyidik yang Digugat Rp2,5 Miliar
-
Eks Anggota Bawaslu Penyuap Gugat Penyidik KPK, Ada Apa? Ini Kata KPK
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral