Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana | Fakhri Fuadi Muflih
Senin, 05 Oktober 2020 | 12:46 WIB
situasi terkini pascabanjir di RT 5/ RW 7, Kelurahan Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (26/2/2020).

SuaraJakarta.id - Banjir karena hujan deras kemarin masih terjadi hingga Senin (5/10/2020) siang. Puluhan RT di Jakarta dilaporkan masih terendam air.

Hal ini dinyatakan oleh Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Mohamad Insyaf. Ia mengatakan ada 69 RT yang tergenang air dan tersebar di tiga wilayah kota administrasi.

Selain itu ketinggian muka air yang menggenang juga beragam. Mulai dari 10-30 cm di sejumlah RT hingga 1,5 meter di berbagai lokasi.

Suasana banjir akibat luapan Sungai Ciliwung, di Kebon Pala, Jakarta Timur, Selasa (22/9/2020). (Suara.com/Bagaskara Isdiansyah)

"Jumlah RT tergenang ada 69," ujar Insyaf saat dikonfirmasi, Senin (5/10/2020).

Baca Juga: Banjir 30 Cm, Jalan Kemang Selatan Ditutup, Warga ke Antasari Putar Arah

Selain itu, ada juga empat ruas jalan yang masih terendam air sejak pagi tadi.

Dari semua lajur yang kebanjiran, seluruhnya berada di Jakarta Selatan.

"Empat ruas jalan tergenang," jelasnya.

Pengendara melintasi banjir yang menggenangi Jalan H. R. Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Selasa (25/2/2020). Hujan deras sejak Senin dini hari membuat sejumlah daerah di Ibu Kota tergenang banjir. (ANTARA FOTO/Galih Pradipta/wsj.)

Penyebab banjir kali ini adalah hujan deras pada Minggu (4/10/2020) malam di Bogor dan Jakarta. Air kiriman dari lokasi pegunungan itu menjadi tambahan debit air yang harus ditampung ibu kota.

"(Penyebabnya) hujan di hulu dan di Jakarta," pungkasnya.

Baca Juga: Ratusan Orang di Bidara Cina Kena Banjir 1,5 Meter

Banjir Bidara Cina (Antara)

Berikut jumlah RT tergenang di Jakarta beserta ketinggian airnya:

- Jakarta Selatan terdapat 16 RT terdiri dari:

  • Ketinggian 10 - 30 cm: 4 RT
  • Ketinggian 31 - 70 cm: 12 RT
  • Ketinggian 71 - 150 cm: 0 RT
  • Ketinggian > 150 cm: 0 RT

- Jakarta Timur terdapat 51 RT terdiri dari:

  • Ketinggian 10 - 30 cm: 20 RT
  • Ketinggian 31 - 70 cm: 27 RT
  • Ketinggian 71 - 150 cm: 4 RT
  • Ketinggian > 150 cm: 0 RT

- Jakarta Barat terdapat 2 RT terdiri dari:

  • Ketinggian 10 - 40 cm: 2 RT

Load More