SuaraJakarta.id - Seorang gadis berusia 15 tahun bernama Syakirah Athalla dikabarkan hilang pada 09 Oktober 2020 lalu. Gadis kelahiran tahun 2006 itu merupakan warga Gang Cempaka Warna 4, RT01/05, Kelurahan Batu Tulis, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat.
Kakak dari Syakirah bernama Aura Fatimah mengatakan, sebelum dinyatakan hilang adiknya tersebut sempat meminta izin kepada orang tua untuk pergi sekolah, karena ada kegiatan Pramuka di SMP PGRI 5 Bogor.
"Dia itu awalnya pamit ke orang tua saya, pada 9 Oktober kemarin, karena ada kegiatan ekstra Pramuka, pas sudah sore ketika saya hubungi lewat HP tidak aktif," kata Aura saat dihubungi, Senin (12/10/2020).
Ia mengaku, sempat melakukan pencarian dengan menanyakan kepada teman adiknya.
Namun, teman dari Syakirah juga tidak tahu keberadaan adiknya dimana, karena pada saat itu (9/10/2020) tidak pernah kontak langsung atau bertemu.
"Temannya juga tidak tahu keberadaan adik saya dimana, katanya tidak ketemu," katanya.
Setelah dua hari tidak diketahui keberadaannya, akhirnya orang tuanya membuat laporan ke Polsek Bogor Selatan pada Minggu (11/10/2020).
"Orang tua saya sudah lapor kemarin ke polisi, semoga bisa ditemukan adik saya," harapnya.
Ia menambahkan, terakhir Syakirah sebelum dinyatakan hilang memakai baju kotak-kotak berwarna biru, celana jeans dan kerudung abu-abu, serta memakai sepatu sekolah warna hitam.
Baca Juga: Hari Pertama PSBB Transisi, Begini Kondisi Penumpang di Stasiun Bogor
"Saya berharap, siapa saja yang menemukan adik saya ciri-cirinya rambut panjang hitam, kulit sawo matang tinggi kurang lebih 150 cm, bisa menghubungi langsung ke pihak kepolisian," katanya menambahkan.
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Berita Terkait
-
Hari Pertama PSBB Transisi, Begini Kondisi Penumpang di Stasiun Bogor
-
Isolasi Pasien OTG Corona, Pemda Bogor Siapkan Hotel Berkapasitas 300 Kamar
-
Pemkot Bogor Sulap Satu Hotel Jadi Tempat Isolasi OTG Covid-19
-
Ruang Isolasi Mulai Penuh, Pemkot Usulkan OTG Covid-19 Diisolasi di Hotel
-
Prakiraan Cuaca BMKG Minggu 11 Oktober: Siang Kota Bogor dan Depok Hujan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Larang Perdagangan Daging Anjing dan Kucing, DMFI Apresiasi Langkah Progresif Gubernur DKI
-
Bersama Pimpinan DPRD, Mas Dhito Tandatangani Persetujuan Raperda APBD 2026
-
Festive Season 2025 BWH Hotels Indonesia: dari Joyful December hingga Wonder Tropical New Year
-
Deg-degan Berburu Saldo! 12 Link Dana Kaget Hari Ini Langsung Cair, Kalau Cepat Klik
-
5 Alasan Sandal Karet Tetap Jadi Pilihan, Solusi agar Kaki Nyaman Melangkah Tanpa Pegal