SuaraJakarta.id - Pemerintah DKI Jakarta mulai Senin (12/10/2020) hari ini kembali menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB transisi. Kondisi di Stasiun Bogor, Jawa Barat tampak terlihat masih lenggang (normal) tidak ada penumpukan.
Pantauan di lokasi, dari pukul 06.30 WIB hanya terlihat antrean sampai loket pemesanan tiket. Namun, pada pukul 07.30 WIB tampak tidak ada antrean yang begitu panjang.
Sejumlah petugas baik dari pihak KRL maupun TNI Polri, Dishub hingga Satpol PP melakukan penjagaan di sekitaran stasiun.
Petugas stasiun selalu mengingatkan pengguna KRL untuk selalu menjaga jarak atau physical distancing dan memakai masker melalui pengeras suara.
"Dimohon ibu-ibu dan bapak-bapak selalu jaga jarak, sekali lagi untuk berdiri di marka yang disediakan, demi mencegah virus Covid-19, selalu menggunakan masker sesuai dengan aturan dan selalu jaga jarak serta cuci tangan," kata petugas melalui pengeras suara.
Kondisi ini cukup berbeda lantaran pada pekan awal biasanya situasi di Stasiun Bogor para penumpang tampak menumpuk.
Salah satu penumpang yang berangkat dari Stasiun Bogor, Ilham (27) mengatakan, hari ini dirinya mulai bekerja kembali setelah PSBB transisi kembali diberlakukan.
"Saya selama PSBB kemarin (PSBB ketat) diliburkan, setelah PSBB yang baru lagi (PSBB transisi) mulai kerja. Saya kerja di sekitaran Pasar Minggu, dan selalu menggunakan transportasi kereta," kata Ilham yang merupakan warga Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor tersebut.
Untuk diketahui, Pemprov DKI Jakarta memberlakukan PSBB transisi mulai hari ini.
Baca Juga: Restoran Boleh Layani Makan di Tempat Saat PSBB Transisi, Ini Syaratnya
PSBB transisi ini akan berlaku dari 12-15 Oktober 2020. Alasan dilonggalkar PSBB ini adalah karena kasus positif Covid-19 di Jakarta selama PSBB ketat disebut melambat.
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Berita Terkait
-
Restoran Boleh Layani Makan di Tempat Saat PSBB Transisi, Ini Syaratnya
-
Catat! Ini Pedoman Beribadah Saat PSBB Transisi di Jakarta
-
PSBB Transisi di Jakarta Berlaku Hari Ini, Ganjil Genap Masih Ditiadakan
-
DKI Atur Aktivitas Warga di Taman dan RTH Saat PSBB Transisi, Ini Aturannya
-
Catat! Ini Aturan Pengendara Mobil Saat Masa PSBB Transisi di Jakarta
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!