SuaraJakarta.id - Setelah DKI Jakarta dan Kota Bekasi mulai membuka bioskop. Kota Depok, Jawa Barat pun sama sudah membolehkan bioskop buka.
Ketua Harian Gugus Tugas Kota Depok Sri Utomo mengatakan bahwa bioskop sudah diperbolehkan dibuka.
"Sudah boleh (dibuka), kapasitasnya hanya 30 persen saja," kata Sri Utomo kepada SuaraJakarta.id melalui pesatn singkat, Selasa (13/10/2020).
Ketika ditanya kapan mulai dibuka, Sri Utomo tidak menjawab.
Diketahui Kota Depok kini stastusnya zona orange hal itu diungkapkan oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Kota Depok.
"Depok selama dua minggu zona orange," ucap Ridwan Kamil.
Namun ketika ditanya terkait pembukaan bioskop di kota dan kabupaten di Jawa Barat, Ridwan Kamil mengatakan bahwa bioskop buka itu merupakan kebijakan kepala daerah masing-masing dan sifatnya situasional.
"Kalau bioskop situasi situasional ya. Bukan (kebijakan) di gubernur. Itu ada di Wali Kota, ada yang mau dan tidak," kata Ridwan Kamil.
Ridwan Kamil menyerahkan kebijakan pembukaan bioskop kepada Pjs Wali Kota Depok.
Baca Juga: Ikuti Jakarta, Bekasi Siap-siap Buka Bioskop
"Kita serahkan ke Pjs Wali Kota Depok, Pak Dedi Supandi. Kalau bisa tunggu kuning (buka bioskop) sehingga bisa terkendali," kata Ridwan Kamil.
Sebelumnya, bioskop di Bekasi akan dibuka dalam waktu dekat. Ini diambil setelah DKI Jakarta memutuskan hal yang sama.
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menyatakan bahwa pihaknya tidak akan menghalangi pembukaan kembali bioskop sepanjang asosiasi dan manajemen memenuhi persyaratan protokol kesehatan yang berlaku.
“Kalau bioskop dari awal juga sudah minta dibuka, tapi asosiasi bioskop masih belum bisa membuka itu,” kata pria yang akrab disapa Pepen itu saat dikonfirmasi, Selasa (13/10/2020).
Warga Depok Diberikan vaksin COVID-19
Ridwan Kamil menyatakan bahwa Kota Depok selama dua minggu berstatus zona orange dari zona merah.
Berita Terkait
-
Bukan untuk Kantong Pribadi, Buruh Senior Depok Kawal Upah Layak bagi Generasi Mendatang
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
-
Integrasi Transportasi Terhambat, Pemprov DKI Sebut Pemda Depok dan Bekasi Tak Punya Anggaran
-
Teror Bom 10 Sekolah Depok, Pelaku Pilih Target Acak Pakai AI ala ChatGPT
-
Terungkap Motif Teror Bom 10 SMA Depok, Pelaku Kecewa Lamaran Ditolak Calon Mertua
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Kantor Polisi Cina Terbentuk di Morowali & Mendarat di Manado
-
Viral Pria Asing Ini Menangis Saat Tinggalkan Indonesia, Tak Kuat Berpisah dengan Nasi Padang
-
Genangan Air Masih Terjadi di Jakarta, Ini Update Banjir Hari Ini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur