SuaraJakarta.id - Musawir Dai viral karena wisuda online sambil menemani ibunya yang tengah terbaring sakit di kasur. Video tersebut menjadi perbicangan hangat baru-baru ini.
Tanpa malu, Musawir Dai mengikuti prosesi jalannya wisuda sambil menemani ibunya yang sedang terbaring sakit di belakangnya.
Kisah seorang mahasiswa yang berbakti kepada orangtuanya tersebut dibagikan oleh seorang dekan Fakultas Teknik Universitas Muslim Indonesia, Zakir Sabara di akun jejaring media sosial Instagram pribadinya @zakirsabara_h.wata.
Dalam video yang diunggah, ia menuliskan sebuah caption yang menerangkan bahwa salah satu mahasiswanya bernama Musawir Dai harus mengikuti wisuda online dari Medan, Sumatera Utara lantaran ibunya yang terbaring sakit.
Baca Juga: Wisuda Online Sambil Temani Ibu yang Sakit, Lulusan UMI Tuai Simpati Dekan
Meski kampusnya berada jauh di Makassar, ia pun mendoakan mahasiswanya tersebut.
“Untuk Ananda MUSAWIR DAI (@_m.dai) yang mengikuti prosesi wisuda dari Medan Sumatera Utara, Doa & Simpati kami semua dari Makassar Nak…!!!,” tulis akun @zakirsabara_h.wata.
“Semoga Ibunda Tercinta yang sedang terbaring sakit dan mendampingi saat mengikuti wisuda online sesi kedua siang ini, SEGERA BISA SEMBUH dan SEHAT KEMBALI,” lanjutnya.
Lebih lanjut Zakir menjelaskan, Musawir Dai merupakan salah satu wisudawan dari Teknik Industri, Fakultas Teknologi Industri UMI Makassar.
Musawir bersama ibunya sedang berada di salah satu hotel yang berada di kawasan Kota Medan. Keberadaanya di hotel sebagai bentuk penanganan pemerintah daerah setempat dan RS yang mewajibkan ibunya menunggu hasil SWAB sebelum dirawat di RS Siloam.
Baca Juga: Haru! Viral Pria Wisuda Daring Sembari Temani Ibu yang Terbaring Sakit
“Musawir Dai, Wisudawan dari Prodi Teknik Industri, Fakultas Teknologi Industri UMI Makassar, saat ini berada di salah satu hotel di Kota Medan, hotel yang dekat dari RS Siloam Medan,” katanya
- 1
- 2
Terpopuler
- Selamat Tinggal Jordi Amat
- Sosok Pengacara Paula Verhoeven, Adabnya di Podcast Jadi Perbincangan
- Mobil Bekas Eropa Murah di Bawah Rp50 Juta, Ini Rekomendasinya Lengkap dengan Spesifikasi dan Pajak
- 12 Potret Rumah Mewah Luna Maya: Usung Modern Tropis, Pakai Listrik 33 Ribu Watt
- Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas Daihatsu di Bawah 100 Juta, Pajaknya Murah Meriah
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Gol Sho Yamamoto Bawa Persis Solo Jungkalkan Persita
-
7 Rekomendasi Produk Make Up Lokal BPOM, Murah dengan Kualitas Terbaik
-
Siswa Nakal Jabar 'Disekolahkan' di Barak Militer, Program Mulai Digelar Mei 2025!
-
12 Rekomendasi Mobil Bekas di Bawah Rp100 Juta, Kondisi Oke Tak Bebani Cicilan
-
Link Live Streaming Persis Solo vs Persita Tangerang: Adu Kuat di Stadion Manahan!
Terkini
-
Anti Cekak Akhir Bulan, Segera Klaim Saldo DANA Gratis Minggu 27 April 2025!
-
Laporan Dibegal, Pemuda di Tangerang Ternyata Tertembak Pistol Sendiri
-
Ngeri! JPO Tipar Cakung 'Menganga' Tidak Diurus, Warga: Bawaannya Pusing Lihat ke Bawah!
-
Detik-detik Pelaku Pembunuhan di Tangerang Terekam CCTV Saat Bawa Jenazah Korban
-
Jakarta Kembali Jadi Tuan Rumah Formula E 2025, Pemprov Minta Tidak Setengah-setengah