Scroll untuk membaca artikel
Bangun Santoso | Welly Hidayat
Rabu, 28 Oktober 2020 | 09:45 WIB
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yugo di Mako Polda Metro Jaya, Senin (11/5/2020). [ANTARA/Fianda Rassat]

SuaraJakarta.id - Gelombang aksi penolakan terhadap undang-undang Cipta Kerja terus bergulir. Di peringatan Sumpah Pemuda hari ini, Rabu (28/10/2020), sejumlah elemen masyarakat terutama dari buruh dan mahasiswa akan kembali turun aksi.

Polda Metro Jaya menyatakan telah mengantisipasi dan melakukan penjagaan bagi para peserta demonstrasi. Ada sekitar 10 ribu personel rencananya diturunkan dalam mengawal aksi demo di Jakarta itu.

"Sekitar 10 ribuan (personel) tambah 10 ribu ada pasukan cadangan," kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Pol Sambodo Purnomo Yogo, Rabi (28/10/2020).

Menurut Sambodo, adapun masa aksi turun ke jalan pada hari Sumpah Pemuda ini diperkirakan sekitar tiga hingga empat ribu orang.

Baca Juga: Operasi Zebra 2020, Polda Metro Tak Gelar Razia, Hunting Pelanggar

Meski begitu, pihaknya telah memantau pergerakan-pergerakan masa yang dapatang ke Jakarta dari perbatasan.

"Kami sudah koordinasi dengan Tangerang, Bekasi, Depok dan sebagainya untuk memantau. Kalau memang ada pergerakan baik pergerakan mahasiswa dan buruh," imbuh Sambodo.

Load More