SuaraJakarta.id - Belakangan ini begal sepeda sedang marak terjadi di Jakarta. Menghadapi situasi ini, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan membuat pos penjagaan di jalur sepeda.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo mengatakan, selama ini pihaknya hanya melakukan patroli terbatas untuk menjaga jalur sepeda.
Namun demikian, kejadian pembegalan terhadap pesepeda masih banyak terjadi saat petugas tak berpatroli.
"Patroli kami kan mobile mas jadi setelah mereka lewat bisa saja baru ada terjadi penjambretan," ujar Syafrin saat dikonfirmasi Suara.com, Jumat (30/10/2020).
Menurut Syafrin, untuk membuat pos penjagaan yang bersifat tetap, dibutuhkan tenaga petugas tambahan.
Karena itu Pemprov DKI, kata Syafrin, akan berkoordinasi dengan kepolisian dan Satpol PP.
"Kalau untuk menempatkan petugas secara statis dibutuhkan berapa banyak. Nah ke depan ini upaya-upaya kita yang akan kita koordinasikam dengan Satpol PP dan juga dengan Polda Metro," jelasnya.
Pos penjagaan ini akan dibuat dua shift jam operasi. Namun petugas tidak akan berjaga selama 24 jam mengawasi pesepeda dari tindakan penjambretan.
"Kita dibagi dalam 2 shift. Pagi jam 06.00-14.00 WIB, sorenya jam 13.00 sampai 21.00 WIB," jelasnya
Baca Juga: Warga DKI Diimbau Kembali ke Jakarta Sebelum 1 November, Ini Alasannya
Menurutnya pos penjagaan ini akan lebih efektif meminimalisir potensi tindak kriminal pada para pesepeda.
Sebab nantinya pelaku tidak akan berani karena sudah merasa diawasi.
"Kita harapkan dengan adanya petugas statis ini juga akan mengurungkan niat pelaku untuk melakukan penjambretan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Banjir Keluhan Pasien BPJS, Kenneth PDIP Minta Pemprov Evaluasi Layanan RSUD di Jakarta
-
ASN Pemprov DKI Masih Bandel Pakai Kendaraan Pribadi Hari Rabu, Pramono Janji Kasih Hukuman Tegas
-
Dicap Tak Becus, PSI Ultimatum Pemprov DKI soal Anggaran Banjir Rp4,3 T: Jakarta Tetap Tenggelam!
-
Potensi Masih Besar, DPRD DKI Heran Target Retribusi Parkir Jakarta Turun Rp50 Miliar
-
Pemprov DKI Yakin PIK Sanggup Punya Fasilitas Pengolahan Sampah Sendiri
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
Terkini
-
Rekomendasi Bengkel Mobil Terbaik di Jakarta untuk Mobil Bekas
-
Akselerasi Transaksi Kartu Kredit dan Dorong Gaya Hidup Digital, Mandiri Traveloka Card Tampil Baru
-
Dokumen Kependudukan Rusak atau Hilang Pasca Banjir Tangerang? Begini Cara Mengurusnya
-
5 Cara Cerdas Meletakkan Tandon Air di Rumah Mungil Agar Tetap Estetik
-
Ukuran Tandon Air Ideal untuk Keluarga 4 Orang Dan Rekomendasi Merek Terlaris