SuaraJakarta.id - Pengunjung Giant Gading Serpong, Kelapadua, Kabupaten Tangerang histeris lantaran adanya seseorang yang menenteng airsoft gun, Jumat (30/10/2020).
Aksi koboi di supermarket itu dibenarkan oleh Kapolsek Kelapadua AKP Muharram Wibisono.
"Memang telah terjadi suatu tindak pidana dengan tersangka berinisial SD yang di mana melakukan penodongan terhadap warga dan masyarakat yang ada di lokasi tersebut," kata Muharram saat dikonfirmasi Suara.com, Jumat (30/10/2020).
Muharram mengatakan, aksi koboi dilakukan tersangka SD di dua lokasi satu titik. Yakni di Giant dan Fame Hotel yang berada di sampingnya.
Baca Juga: Viral Aksi Pria Acungkan Senjata di Giant, Todong Resepsionis Hotel
Dia membenarkan, bahwa pelaku membawa senjata jenis airsoft gun.
"Betul memang pelaku membawa senjata, tapi bukan senjata api melainkan airsoft gun," ungkapnya.
Dari beberapa saksi, lanjut Muharram, aksi itu dilakukan SD saat memasuki parkiran Giant BSD Gading Serpong.
Pelaku yang diketahui berusia 40 tahun, menenteng senjata dan mengarahkannya ke atas seperti bersiap menembak.
Pengunjung yang melihat aksi tersebut langsung berteriak histeris hingga menggegerkan lokasi sekitar.
Baca Juga: Sekap Sekeluarga dan Rampok, 2 Pelaku Ditangkap Polisi
"Keluar dari Giant, pelaku kemudian menuju ke lobi Fame Hotel dan sempat duduk di lobi hotel tersebut," papar Muharram.
Aksinya semakin ganas, lantaran SD menodongkan airsoft gun tersebut ke salah satu resepsionis dan meminta uang.
"Dari Giant Gading Serpong, pelaku kemudian ke lobi Fame Hotel kemudian menargetkan resepsionis jadi korban. Di mana resepsionis ditodongkan senjata dan meminta sejumlah uang," tambah Muharram.
Tak lama berselang setelah itu, petugas kemudian berhasil menangkap pelaku SD dan meringkusnya ke kantor Polsek Kelapadua, Polres Tangerang Selatan.
Dari keterangan awal pelaku, kepada petugas dirinya mengaku mengalami gangguan kejiwaan.
"Pelaku SD diduga mengalami gangguan kejiwaan karena mengaku sedang menjalani tahap pengobatan bimbingan terkait mental dan psikisnya," ungkap Muharram.
Meski begitu, Muharram mengatakna, hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait motif dan kebenaran pelaku yang mengaku alami gangguan kejiwaan itu.
"Saat ini kami masih melakukan pemeriksaan intensif untuk menelusuri motif dan kebenaran kondisi pelaku alami gangguan jiwa yakni dengan keterangan dari pihak yang berwenang," papar Muharram.
Dalam aksi perampokan itu tidak ada korban jiwa karena pelaku belum menembakan satu kali letusan pun.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Temukan Hunian Impian di Summarecon Tangerang, Nikmati Kehidupan Modern di Tengah Keindahan Alam
-
Detik-detik Warga Jarah Truk Pengangkut Tanah di Tangerang, Terekam Video Amatir!
-
5 Lowongan Kerja EO Freelance Terbaru November 2024, Cek Persyaratannya
-
Viral Aksi Warga Kompak Jarah Truk Tanah Imbas Bocah Ditabrak di Teluknaga: Angkut Pintu Truk hingga Copot Ban
-
Jejak Kolonialisme dalam Tindakan Penjarahan: Jajah Bangsa Sendiri?
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual