SuaraJakarta.id - Jajaran Unit Reskrim Polsek Tambora, Jakarta Barat, berhasil meringkus pelaku begal yang menewaskan korban bernama Ruly Setiohadi alias Abi (38).
Abi tewas seketika dengan luka tusuk setelah bergelut dengan pelaku begal HP (handphone) di Jalan Pekapuran 2, RT 09, RW 06, Kelurahan Tanah Sereal, Kecamatan Tambora.
Pelaku berinisial SH alias UK (24) dibekuk kurang lebih sejam setelah peristiwa nahas itu terjadi, Rabu (28/10/2020) dini hari WIB.
"Kami berhasil melakukan penangkapan kurang dari satu jam setelah kami mendapati adanya laporan pembunuhan, serta mencocokkan dengan pangkalan data dari pelaku kejahatan," ujar Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi dikutip dari Ayo Jakarta—jaringan Suara.com—Sabtu (31/10/2020).
Insiden ini bermula ketika Abi berusaha menghentikan aksi begal HP pada Rabu dini hari.
Abi mengetahui ada pencuri lantaran istrinya sempat memergoki seorang laki-laki tidak dikenal menggunakan kaus biru tua dan topi cokelat.
Begal tersebut berusaha mengambil ponsel milik sang istri yang berada di balik pintu dengan gagang sapu.
Istri korban yang berteriak kencang sampai membangunkan suaminya.
Abi pun mengejar pelaku hingga menuju gudang tempat kos yang menjadi lokasi penusukan.
Baca Juga: Viral Driver Taksi Online Jadi Korban Penusukan CS Wanita, Diduga Begal
Faruk menambahkan, mendengar ada orang berteriak, warga sekitar yang menjadi saksi, yaitu Sigit Amrulloh dan Samsudin ikut menyusul Abi.
Keduanya ingin membantu korban menangkap pelaku. Nahas, pelaku begal menikam Abi di bagian dada dan kabur.
"Korban kemudian keluar dari lokasi itu dan jatuh tersungkur, tengkurap di lantai. Korban dibawa ke Puskesmas Tambora untuk pertolongan medis, namun tidak dapat terselamatkan," papar Faruk.
Reskrim Polsek Tambora, AKP Suparmin, menjelaskan, jajarannya bergerak cepat mencari bukti dan informasi di sekitar tempat kejadian perkara (TKP) setelah mendapat informasi adanya pelaku pencurian yang menikam warga.
Dari hasil pengumpulan bukti dan penggalian informasi dari beberapa saksi di lapangan, semua ciri-cirinya mengarah kepada berinisial SH alias UK.
Polisi pun bergerak menangkap SH yang sedang berada di kediamannya, yang lokasinya tidak jauh dari rumah korban di Jalan Tanah Sereal Nomor 18.
Berita Terkait
-
Kawanan Begal Pembacok Warga Baduy di Jakpus Masih Berkeliaran, Saksi dan CCTV Nihil, Kok Bisa?
-
Warga Baduy Korban Begal Ditolak RS? Ini Klarifikasi Gubernur Pramono Anung
-
Ditangkap di Laut Natuna Utara, Kapal Berbendera Vietnam Diduga Angkut 80 Ton Ikan Hasil Curian
-
Warga Baduy Korban Begal Ditolak Rumah Sakit, Menko PMK Pratikno Turun Tangan
-
Jerit Pilu dari Pedalaman: Remaja Badui Dibegal Celurit di Jakarta, Tokoh Adat Murka
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Senjata Api Penembakan di Tanah Abang Berasal dari WNA Timor Leste, Begini Modusnya
-
Cari Online Shop Dengan Promo 11.11 Terbaikl? Blibli Solusinya, Barang di Jamin Ori
-
Bandara Dhoho Kembali Beroperasi, Mas Dhito Optimis Okupansi Penumpang di Atas 70 Persen
-
Bank Mandiri Gandeng IKA UII Terbitkan Kartu Debit Co-Brand GPN untuk Perkuat Inklusi Keuangan
-
3 Rekomendasi Hotel Populer Dekat Taman Safari yang Nyaman dan Lengkap