SuaraJakarta.id - Pekan ini status Kota Depok, Jawa Barat masuk zona oranye. Sementara dua kecamatan yang sudah zona kuning yaitu Kecamatan Cinere dan Cimanggis.
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Pemerintah Kota Depok, H Dadang Wihana mengatakan, Kota Depok berstatus zona merah beberapa pekan lalu, kini dua kecamatan sudah zona kuning dan sembilan kecamatan zona oranye.
"Berdasarkan perhitungan 14 indikator Kesmas dari data yang diolah PICODEP, untuk zona resiko kecamatan saat ini terdapat dua kecamatan yang masuk zona kuning yaitu Cinere dan Cimanggis. Dimana sebelumnya hanya satu kecamatan yaitu Cinere. Sementara 9 kecamatan lainnya zona orange,” kata Dadang, Selasa (3/11/2020).
Ia menambahkan, untuk zonasi resiko kelurahan, terdapat lima kelurahan zona kuning yaitu Pangkalanjati, Pondok Cina, Pasir Gunung Selatan, Mekarsari dan Cilodong.
Baca Juga: Pemprov DKI Jakarta Buka lowongan Tenaga Pelacak Kontak 1.545 Orang
Sedangkan, untuk kelurahan zona merah berjumlah delapan kelurahan yakni Kelurahan Kedaung, Cinangka, Duren Mekar, Pengasinan, Tanah Baru, Beji, Kemiri Muka dan Kelurahan Sukamaju Baru.
"Kecamatan dan kelurahan yang zona kuning dan orange agar terus melakukan peningkatan upaya pencegahan dan penanganan, sehingg zona resiko wilayah bisa terus ditingkatkan.
Dikatakannya, kondisi ini tentunya bersifat fluktuatif jika pergerakan orang masih tinggi dan protokol kesehatan kurang diperhatikan.
Untuk itu rambu-rambu yang sudah digariskan pemerintah dan satgas penanganan Covid 19 dapat dilaksanakan dengan pendekatan keluarga dan komunitas.
"Penerapan 3 M mungkin kita sudah jenuh, tapi itulah vaksin kita yang paling ampuh saat ini,” pungkasnya.
Baca Juga: Mau Dingin atau Panas, Cuaca Tak Begitu Berpengaruh pada Penularan Covid-19
Kontributor : Supriyadi
Berita Terkait
-
Jagoannya Keok di Pilkada Depok, PKS Beri Respons Begini
-
Hasil Real Count PKS Imam-Ririn Unggul di Pilkada Depok, Tapi Beda Pemenangnya di Hitung Cepat Indikator dan Voxpol
-
Adu Pendidikan Supian Suri Vs Imam Budi, Panas Saling Serang di Debat Terakhir Pilkada Depok
-
Miliano Jonathans Belum Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia: Jujur Saya Tunggu....
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
-
Review Jelly Master, Game Mukbang Gratis yang Menggemaskan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
Terkini
-
Bakal Didaur Ulang, KPU DKI Jakarta Pastikan Sisa Surat Suara Tak Jadi Bungkus Gorengan
-
Dukung Persija Bangun Stadion Sendiri, Rizky Ridho Berharap Cepat Terealisasi
-
Persija Ditinggal 3 Pemain, Carlos Pena Siap Maksimalkan Skuat yang Ada
-
Bank Mandiri dan Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Berbasis Donasi dan Layanan Filantropi Digital di Livin'
-
KPU DKI Jakarta Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan Hari Ini