SuaraJakarta.id - Acara Maulid Nabi di kawasan Tebet yang dihadiri Habib Rizieq Shihab melanggar protokol kesehatan. Tapi acara itu tetap dihadiri Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.
Maulid itu membuat kerumunan karena dihadiri banyak orang. Hal ini mendapatkan sorotan karena terjadis saat pandemi Covid-19 yang masih berlangsung di Ibu Kota.
Riza Patria mengakui acara tersebut melanggar protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19. Sebab mereka tidak menjaga jarak hingga tak menggunakan masker selama acara.
"Memang masih ada masyarakat kita yang belum melaksanakan 3M," ujar Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (13/11/2020).
Baca Juga: Diundang, Habib Rizieq Minta Anies Jadi Saksi Pernikahan Najwa Shihab?
Kendati demikian, Riza tak menyinggung masalah pemberian sanksi atau hukuman karena digelarnya acara itu. Ia hanya meminta masyarakat mematuhi prinsip memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun (3M).
"Penting masyarakat harus hati-hati, menggunakan masker kapanpun, di manapun, termasuk saat bicara," jelasnya.
Menurutnya pelaksanaan 3M di situasi apapun termasuk saat acara yang membuat kerumunan sangatlah penting. Sebab masyarakat juga harus sadar dan waspada akan bahaya penularan Covid-19 di mana pun.
"Dalam melaksanakan kegiatan apapun, kami minta gunakan masker dan laksanakan protokol kesehatan," pungkasnya.
Baca Juga: Habib Rizieq Pulang, Masalah UU Ciptaker Beralih ke Isu Islam Vs Negara
Berita Terkait
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Cek Fakta: Prabowo Dukung Habib Rizieq Gugat Jokowi
-
Karena Ini, PN Jakarta Pusat Tunda Gugatan Rp 5.246,75 Triliun Rizieq Shihab terhadap Jokowi
-
Respons Istana Usai Habib Rizieq Layangkan Gugatan G30S Jokowi ke PN
-
Nama Baik Tercoreng, Ponpes Markaz Syariah Bogor Milik Habib Rizieq Dihantui Kasus Penganiayaan
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati