SuaraJakarta.id - Masih ingat dengan resto siap saji Burger King yang mengajak pembelinya untuk pesan burger buatan McDonald's? Perusahaan otomotif asal Jepang, Nissan rupanya menerapkan strategi pemasaran mirip. Konsumen yang ingin membeli atau terpikat Nissan Rogue edisi 2021 malah diminta test drive gratis Toyota RAV4. Baru sesudahnya menggeber produk baru Nissan itu.
Intinya, kesempatan test drive ini menjadi pembuktian bahwa produk yang ditawarkan Nissan jauh lebih baik dari Toyota RAV4. Penawaran test drive gratis itu rencananya mulai akan dilakukan pada akhir 2020.
Nissan mengharapkan sekitar setengah dari 1.074 dealer di Amerika Serikat akan menjalankan strategi ini. Walaupun sangat disadari strategi ini bukan tanpa risiko.
"Pelanggan pasti akan menghargai perbedaan antara model-model. Karena setiap modelnya pasti memiliki sesuatu yang diunggulkan," ujar Tyson Jominy, Wakil Presiden Jaringan JD Power, seperti dikutip dari AutoNews.
Baca Juga: Launching Bulan Lalu, Distribusi All-New Nissan Kicks e-POWER Kini Dimulai
Cara baru Nissan dalam memasarkan produk baru ini beredar melalui sebuah tayangan video. Dalam tayangan itu, tampak Wakil Presiden Penjualan dan Operasi Regional Nissan, Judy Wheeler.
"Kami tahu bahwa ketika konsumen memeriksa Rogue baru secara berdampingan dengan RAV4, mereka akan kagum dengan standar kami, teknologi canggih, desain premium, dan yang terpenting, nilai keseluruhan yang luar biasa," kata Judy Wheeler dalam video itu.
"Saat Anda menguji coba kendaraan kami versus pesaing utama, Anda pada akhirnya akan membeli kendaraan ini karena jauh lebih baik," sambungnya.
Namun demikian Toyota rupanya sudah mengetahui strategi Nissan menggunakan RAV4 sewaan untuk mencoba dan menjual lebih banyak Rogue. Akan tetapi Toyota mengambil sikap dingin dan justru merasa "tersanjung".
"Kami yakin dealer dan pelanggan mereka akan menghargai kualitas, nilai, keserbagunaan, dan fitur keselamatan yang menjadikan RAV4 SUV (kompak) terlaris nomor 1 di Amerika Serikat," ungkap Bob Carter, Kepala Penjualan Toyota.
Baca Juga: New Nissan Navara Facelift Siap Meluncur 5 November 2020
Dari segi spesifikasi, Nissan Rogue 2021 disokong mesin 4-silinder 2.5L yang memasok tenaga 181 daya kuda, dan torsi maksimum 245 Nm.
Sementara Toyota RAV4 dilengkapi mesin 4-silinder 2.5L bertenaga 203 daya kuda, dengan torsi maksimum 249 Nm.
Berita Terkait
-
Diskon Hingga Ratusan Juta, Ini Daftar Merek Mobil yang Tebar Promo di GJAW 2024
-
Darurat Investor: Umur Nissan Cuma Tinggal Setahun Lagi?
-
Masa Depan Suram? Nissan PHK Ribuan Karyawan di Tengah Krisis
-
Ingin Punya Mobil Bekas Mewah ala Pejabat tapi Harga Hemat? Ini 4 MPV dengan Sliding Door 100 Jutaan
-
Rekomendasi Mobil Nissan Bekas di Bawah 100 Juta! Dari Livina, Juke, hingga March
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama
-
Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Sebut Pilkada Jakarta akan Berlangsung 2 Putaran
-
Persija HUT ke-96, Hanif Sjahbandi, Rizky Ridho dan Marko Simic Ucapkan Selamat dan Harapannya
-
Kebakaran Rumah Padat Penduduk di Tanah Abang Diduga Akibat Korsleting Listrik