SuaraJakarta.id - Sandiaga Uno belum lama ini membagikan sebuah potret koran Mesir berbahasa Arab yang memuat berita tentang dirinya.
Foto selembar koran berbahasa Arab itu diunggah di akun Instagramnya, @sandiuno yang kemudian menuai ragam komentar netizen.
"Masuk koran di Mesir, sepertinya memberitakan tentang kedatangan saya ke negara mereka," ungkap mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini.
Tampak dalam koran, terpajang potret mesra dirinya dan istri, Nur Asia. Foto itu diambil saat mereka berada di Sindbad Balloons Luxor, Mesir.
Baca Juga: Sandiaga Uno Diusul Jadi Menteri KKP: Tak Perlu Korupsi buat Beli Hermes
Karena semua tulisan dalam koran berbahasa Arab, Sandiaga Uno pun menanyakan pada followersnya apa ada yang bisa mengartikan.
Di akhir captionnya, pengusaha 51 tahun ini juga bercanda karena berita soal dirinya satu halaman dengan Justin Bieber.
"Berita saya yang di atas, bukan yang bawah. Jangan tertukar walaupun sekilas memang ada kemiripan," celetukanya disertai emoji ngakak.
Dari sekian banyak komentar netizen. Ada satu komentar yang ajib banget atau mengagumkan netizen lainnya. Yakni komentar Ustaz Yusuf Mansur.
Ternyata ia memberi tahu arti dari berita di koran Mesir tersebut. "Milyarder Indonesia: Luxor adalah spot wisata yang sangat unik di dunia," tulisnya mengartikan judul berita soal Sandiaga.
Baca Juga: Diberitakan Media Mesir, Sandiaga Uno Minta Publik Tidak Salfok ke Foto Ini
Tak hanya judul, Ustaz Yusuf Mansur menerjemahkan semua isi berita yang intinya memberitakan Sandiaga Uno yang terpesona dengan keindahan Luxor. Sama seperti postingan di Instagram Sandi, koran itu juga menyebut Bali sebagai tempat yang bisa dijadikan spot wisata serupa.
Selain itu, Sandiaga datang bersama pebisnis dari Indonesia untuk meningkatkan aktivitas wisata di antara Indonesia dan Mesir agar mendorong perluang investasi.
Sontak netizen yang membaca komentar Ustaz Yusuf Mansur takjub. Mereka menyanjung Sandiaga Uno dan juga memuji kemampuan Bahasa Arab Ustaz Yusuf Mansur.
"Mantap bang Sandi," komentar netizen. "Masya Allah, pinter banget ustadz," komentar netizen lain.
Berita Terkait
-
Sandiaga Uno Intip Peluang Potensi UMKM di Love Second Change
-
IHSG Loyo, Sandiaga Uno Saran Borong Saham untuk Investasi
-
Ustaz Yusuf Mansur Bagikan Kabar Duka, Detik-Detik Meninggalnya Dai Saat Mengisi Kajian Subuh
-
Eks Wakapolri Syafruddin Kambo Wafat, Sandiaga Uno Ikut Salat Jenazah
-
Ditagih Utang, Wirda Mansur Malah Pamer Cabang Baru Pesantren di Indramayu
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
Terkini
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya