SuaraJakarta.id - Ojek online atau ojol ngamuk di Blok M, Jakarta Selatan. Mereka bersama pengemudi bajaj di kawasan Jalan Bulungan, depan Blok M Plaza tak terima saat dibubarkan oleh petugas Dinas Perhubungan (Dishub) Jakarta Selatan.
Bahkan ada juga yang mengancam akan membakar kendaraan dinas milik Dishub tersebut.
Kejadian ini terekam oleh kamera ponsel milik petugas dan viral karena tersebar di media sosial.
Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Selatan Budi Setiawan menjelaskan, awalnya pihaknya mendapatkan laporan dari masyarakat mengenai banyaknya ojol yang melakukan parkir liar di lokasi itu.
Baca Juga: Haru, Ojol Penyandang Disabilitas Asal Kaltim Dapat Bantuan Kaki Palsu
Lalu petugas turun tangan untuk membubarkannya.
"Pada pukul 14.30 WIB lokasi Jalan Bulungan, titik kenal depan Blok M Plaza. Pada saat anggota melaksanakan imbauan terhadap bajaj dan ojol untuk tidak berpangkal atau berkerumun," ujar Budi saat dikonfirmasi, Rabu (2/12/2020).
Petugas melakukan operasi cabut pentil (OCP) motor kendaraan ojol itu. Namun ada salah seorang yang tak terima dan melawan balik petugas.
"Tiba-tiba ada seorang drivel ojol melakukan provokasi dan mengintimidasi terhadap anggota Dishub, maka mengundang kerumunan para ojol," jelasnya.
Dorong-mendorong antara petugas dan ojol pun tak terhindarkan.
Baca Juga: Viral Ojol Dikepung 8 Intel saat Antar Penumpang, Ternyata Angkut Ini
Mereka bahkan semakin mengamuk ketika mengetahui ada petugas yang merekam kejadian itu.
"Mereka mencoba atau mengancam petugas dengan kata-kata mau membakar atau pengrusakan KDO (mobil) Terios dan mereka melakukan atau menggedor kaca dan kap mobil," kata Budi.
Setelah itu, tak ingin kejadian semakin memburuk, petugas di lapangan disebutnya meminta bantuan kepolisian.
Akhirnya setelah dimediasi, ojol meminta agar motor yang dicabut pentilnya di pompa dan mau membubarkan diri.
"Sebelum dilakukan pemompaan anggota menjelaskan kembali terkait tugas yang telah dilakukan yang mana imbauan dan teguran terhadap ojol yang parkir liar untuk segera pindah dan tidak berkerumun," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Melihat Perjalanan Perupa Korsel Hyun Nahm di Indonesia Lewat Pameran Kawah Ojol
-
Nia Ramadhani Tetap Suka Jajan di Ojol meski Punya Chef di Rumah, Total Belanjanya Bikin Melongo
-
Berapa Penghasilan Driver Ojol seperti Suami Ira Swara? Banting Setir demi Penuhi Kebutuhan Keluarga
-
4 Rekomendasi Tempat Ngedate di Blok M: Dari Perpustakaan hingga Taman!
-
Penghasilan Suami Ira Swara Banting Setir Jadi Ojol, Dulunya Seorang Arsitek
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja