SuaraJakarta.id - Calon Wali Kota Depok nomor urut 1, Pradi Supriatna optimistis bisa memenangkan gelaran Pilkada Depok 2020. Hal tersebut dia ungkapkan merujuk pada informasi tim pemenangan melalui data hitung cepat internal.
Pradi yang berpasangan dengan Afifah Alia mengatakan, pihaknya belum mendapatkan data penghitungan secara keseluruhan. Menurutnya, penghitungan suara keseluruhan dalam Pilkada Depok baru sekitar 35 sampai 45 persen.
"Baru sekitar 35 sampai 45 persen, kami masih optimis kami bahwa perhelatan ini kami adalah the winner," kata Pradi di kawasan Tanah Baru, Depok, Jawa Barat, Rabu (9/12/2020).
Pradi turut menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh tim pemenangan yang telah bekerja selama ini.
Baca Juga: Pradi Supriatna Tanggapi Hasil Quick Count
Dia juga mengapresiasi para relawan yang tetap semangat dan menunggu hasil penghitungan suara secara final.
"Saya ungkapkan ucapkan terima kasih kepada tim yang begitu semangat, selalu optimis teman-teman dari DPR RI, kemudian ada DPRD Provinsi dan fraksi yang ada di kami serta relawan-relawan yang tetap semangat," sambungnya.
Pradi mengkaim telah meraup 53 persen kemenangan dari hasil real count versi tim internal yang masih berlangsung di kawasan Margonda, Depok.
"Karena ini masih sekarang masih berjalan, ya masih sekitar 53 sampai 47, real count yang kita lakukan tapi tidak di sini, di Margonda," beber Pradi.
Hal senada juga diungkapkan oleh Tim Pemenangan pasangan calon Pradi-Afifah, Nuroji. Dia menyebut, sementara baru 40 persen suara yang baru terhitung.
Baca Juga: Quick Count Pilkada Depok: Idris-Imam Klaim Unggul 55,35 Persen
"40 persen yang masuk TPS yang masuk, 53- 47, itu real count bukan quick count. Kami real countnya tidak di sini. 53 persen untuk kami," papar Nuroji.
Berita Terkait
-
Adu Pendidikan Supian Suri Vs Imam Budi, Panas Saling Serang di Debat Terakhir Pilkada Depok
-
Lagi-lagi Masuk Bursa Pilkada Depok, NasDem Blak-blakan Buka Peluang Dukung Kaesang
-
Relawan KADO Minta PSI Usung Kaesang-Faldo Maldini Di Pilkada Depok
-
Sudah Buka Komunikasi dengan Golkar, PKS Jajaki Koalisi Bersama PKB untuk Pilkada Depok
-
Bukan Kaesang, 3 Sosok Ini Siap Adu Kuat di Pilkada Depok
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting