SuaraJakarta.id - Seorang suami menghancurkan stereotif bahwa hanya istri yang melakukan pekerjaan rumah dan menghancurkan konsep seksi hanya dengan satu cara, beberes rumah!
Untuk membuktikannya, lelaki bernama Corey Peters mencoba mengunggah beberapa foto sebelum dan sesudah rumahnya dibersihkan dan dirapikan di akun Facebook miliknya.
Ia mengaku melakukan pekerjaan rumah membuatnya merasa lebih seksi dan tampan.
Dilansir Bored Panda, ayah satu anak ini memutuskan untuk membagikan wawasannya tentang arti "seksi" versi lelaki yang sudah berkeluarga.
Untuk bisa terlihat seksi, setidaknya di mata istri, lelaki asal Alabama Amerika Serikat (AS) ini membuktikan jika caranya bisa sangat sesederhana. Lelaki hanya perlu ikut serta membersihkan rumah dan menunjukkan contoh positif sebagai seorang suami yang membantu istrinya.
"Setelah bersama seorang wanita selama 7 tahun, saya berjanji tidak ada yang lebih seksi daripada mengirimkan beberapa foto seperti ini. Jika kalian merasa hubungan kalian mulai 'basi", kirimkan dia beberapa foto seksi seperti ini dan saya berjanji dia akan selalu menyukaimu saat dia pulang. #yourwelcome #sexierthannudes," tulisnya dalam keterangan di Facebook miliknya.
Beberapa foto menunjukkan Corey di sebelah kiri dengan ruangan yang berantakan sebelum dibersihkan. Sedangkan Corey di sebelah kanan tersenyum ke arah ke kamera, memperlihatkan ruangan itu telah ia rapikan.
Corey terlihat membersihkan ruang tamu, kamar anak-anak, ruang cuci, kamar tidur, dapur, dan lokasi lain di sekitar rumah. Meski foto-foto ini ia unggah sejak tahun lalu, namun entah mengapa unggahan ini kembali naik dan ramai diperbincangkan.
Hingga saat ini foto-foto tersebut mendapat lebih dari 96 ribu reaksi dengan lebih dari 98 ribu komentar dan lebih dari 420 ribu dibagikan di Facebook.
Baca Juga: Video Garangnya Land Rover Discovery Jadi Lokomotif, Tarik 3 Gerbong Kereta
Sudah jelas bahwa warhanet sangat menyukai foto-foto itu. Banyak yang menganggapnya lucu, sementara yang lain mengatakan bahwa mereka telah melakukan hal yang sama selama lama, sayangnya mereka tidak mengabadikannya dalam foto.
"Jadikan ini viral. Begitu banyak wanita bahagia jika Anda melakukannya," tulis Linda Patterson.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
Terkini
-
Siap-Siap, BMKG: Hujan Ekstrem Ancam Indonesia, November 2025 - Februari 2026
-
Warga Apresiasi Pelayanan SKCK Online Polda Metro yang Ramah dan Cepat
-
NHM dan Pemerintah Bahas Adendum ANDAL untuk Perkuat Tata Kelola Lingkungan Berkelanjutan
-
Bank Mandiri Akselerasi Industri Kopi Nasional Lewat Jakarta Coffee Week 2025
-
Gajian Tambahan Hari Ini? Rebutan DANA Kaget GRATIS Sekarang