SuaraJakarta.id - Antrean Rapid Test Antigen di Shelter Kalayang Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) sempat mengalami kepadatan, Senin (21/12/2020) pagi.
Dari video yang beredar di berbagai medsos antrean sangat ramai dan berkerumun serta tidak terlihat petugas yang mengatur.
Pantauan Suara.com sekira pukul 15.30 WIB antrean sudah mulai terurai. Warga yang mengantre tes Covid-19 di area Terminal 2 terlihat sudah renggang.
Untuk mengatasi lonjakan antrean, Angkasa Pura II telah menyediakan beberapa skema pelaksanaan rapid test antigen.
Baca Juga: Masuk Bandung via Udara dan Kereta Wajib Kantongi Hasil Rapid Test Antigen
VP Of Corporate Communication Yado Yarismano mengatakan, mulai hari ini, Senin (21/12/2020) Pre order Tes Covid-19 di Bandara Soetta resmi dibuka.
Pre order tes Covid-19 berlaku untuk rapid test antigen, tes PCR dan rapd test antibodi.
"Pre order service ini dapat diakses melalui travelation.angkasapura2.co.id. Setelah layanan dibuka 1 jam, jumlah pax yang telah melakukan registrasi sudah terdapat 106 pax," katanya saat dikonfirmasi Suara.com.
Untuk cara pre order service tes Covid-19, pertama pengguna jasa penerbangan Bandara Soetta harus registrasi di aplikasi travelation.
"Pilih fitur Airport Health Center, lalu ikuti langkah selanjutnya," ujar Yado.
Baca Juga: Calon Penumpang Kecewa Layanan Tes Rapid Antigen di Bandara Hasanuddin
Sementara itu, President Director PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengungkapkan, melalui pre order service, calon penumpang pesawat dapat memperhitungkan waktu yang dibutuhkan untuk tes Covid-19 di Bandara Soetta.
“Melalui pre-order service ini calon penumpang pesawat dapat memilih waktu tes Covid-19, tentunya dengan mempertimbangkan jadwal keberangkatan,” jelasnya
Kata dia, fasilitas tes bagi calon penumpang pesawat yang melakukan pre order berlokasi di area lounge umroh Terminal 3.
Berbeda dengan lokasi walk in service di SMMILE Center Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta.
“Lokasi tes yang berbeda antara pre order service dan walk in service bertujuan memecah penumpukan calon penumpang yang akan berangkat,” jelas Awaluddin.
Lebih lanjut, Bandara Soetta juga menambah fasilitas tes Covid-19 menjadi 6 lokasi.
Enam lokasi tersebut tersedia di area Airport Health Center di Terminal 2, Airport Health Center di Terminal 3 di SMILLE Center, Airport Health Center di Terminal 3 di area lounge umroh.
"Kami juga menyiapkan Drive Thru tes di lapangan parkir Terminal 3, lapangan parkir Terminal 2 dan lapangan parkir Terminal 1," ujarnya.
Awaluddin menambahkan, fasilitas tes Covid-19 di Airport Health Center Bandara Soetta yang bekerjasama dengan Indofarma dan Kimia Farma merupakan upaya mendukung penumpang pesawat memenuhi protokol kesehatan.
"PT Angkasa Pura II bersama stakeholder berupaya mewujudkan penerbangan sehat di tengah pandemi," pungkasnya.
Kontributor : Hairul Alwan
Berita Terkait
-
Bandara Soetta Bantah Isu Kebakaran, Deputi Komunikasi Sebut Ada Pabrik Plastik yang Terbakar
-
Hampir Rampung, Pembangunan Overlay Runway Selatan Bandara Soetta Capai 83,98 Persen
-
Buntut Pungli WNA China, 71 Petugas Imigrasi Bandara Soetta Dinonaktifkan
-
Berapa Gaji Pegawai Imigrasi? Menteri Agus Copot Pejabat Bandara Soetta Buntut Pungli WNA China
-
Rekam Jejak Menteri Agus Andrianto, Disorot Usai Copot Semua Pejabat Imigrasi Soetta
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral