SuaraJakarta.id - Kondisi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tetap baik meski berdasarkan hasil swab test terakhir dinyatakan masih positif Covid-19.
Kekinian Anies juga masih menjalani isolasi mandiri di Rumah Dinas Gubernur DKI Jakarta di Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat.
Anies Baswedan positif Covid-19 dan menjalani isolasi mandiri sejak, Selasa (1/12/2020) lalu.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengemukakan, sejauh yang ia ketahui, Anies terakhir melakukan swab test pada, Senin (21/12/2020) lalu.
Baca Juga: SMRC Sebut DKI Hanya 14 Persen Mau Divaksin, Wagub: Warga Belum Ngerti
Hasilnya, orang nomor satu di Ibu Kota Jakarta itu masih positif Covid-19.
"Sampai hari Senin masih (positif)," ujar Riza di Makodam, Jakarta Timur, Rabu (23/12/2020).
Meski begitu, Riza menyebut kondisi Anies dalam keadaan sehat sampai saat ini.
Atasannya itu tidak mengalami sakit apapun karena terjangkit Covid-19 tanpa gejala.
"Alhamdulillah kondisi pak Anies sehat, baik. Selalu interaksi," jelasnya.
Baca Juga: Capai Rp580 M, Wagub DKI Dukung Kemendagri Usut Anggaran Janggal DPRD
Segala rapat dan tugas Anies sebagai pimpinan DKI disebutnya tetap berjalan lancar meski dijalankan secara virtual.
Karena itu, roda pemerintahan disebutnya tetap berjalan meski Anies Baswedan masih dikarantina.
"Selama ini kita biasa memimpin rapat secara daring, tidak ada masalah. Kinerja pemprov baik," pungkas Riza.
Berita Terkait
-
Nyoblos di TPS 29, Anies Baswedan: Jaga Lingkungan dan TPS Kita
-
Bakal Nyoblos di TPS 029 Lebak Bulus, Anies Traktir Wartawan Bubur Ayam Bang Ali
-
Beredar Video Anies Baswedan Komentari Kampanye Singgung Janda: Gak Pantas Buat Candaan
-
Tim RIDO Siapkan Apresiasi Tinggi, Hadiah Besar Menanti Pelapor Kecurangan Pilkada DKI
-
Beredar Surat Ajakan Prabowo Pilih Ridwan Kamil-Suswono, Timses RIDO Bilang Begini
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
-
Momen Pilkada, Harga Emas Antam Langsung Melonjak
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
Terkini
-
Pramono Mengaku Bisa Tidur Tenang Jelang Pencoblosan Pilkada Jakarta 2024
-
Rano Karno Nyoblos Bareng Istri di TPS 065 Lebak Bulus
-
Jelang Pencoblosan, Mas Dhito Ikuti Khataman Manaqib di Ponpes Al Falah Ploso
-
Bank Mandiri, Garuda Indonesia, Pegadaian dan Angkasa Pura Indonesia Salurkan Bantuan Kuliah Putra Putri TNI/Polri
-
Pilkada Serentak, Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap pada 27 November 2024