SuaraJakarta.id - Eks penyerang Timnas Italia, Antonio Cassano menilai Juventus harus mengalahkan AC Milan jika masih ingin menjaga kans meraih gelar juara Liga Italia (scudetto) musim ini.
Duel AC Milan vs Juventus bakal tersaji dalam laga pekan ke-16 di San Siro, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB. Tak seperti biasanya, AC Milan kini dalam keadaan yang lebih superior.
I Rossoneri berhasil mengakhiri tahun 2020 dengan berada di puncak klasemen Liga Italia. Sementara Juventus selaku juara bertahan masih terseok-seok di peringkat kelima.
Menurut Antonio Cassano, Juventus tetaplah tim favorit untuk meraih gelar juara Liga Italia musim ini, tetapi pesona AC Milan yang merupakan mantan timnya juga tak bisa dikesampingkan.
Baca Juga: Bek Juventus Alex Sandro Positif COVID-19
"Laga nanti saya anggap menjadi pertandingan yang penting bagi Rossoneri dan Juventus. Jika Juve kalah, itu [kans meraih Scuddeto] sudah berakhir," kata Antonio Cassano kepada Bobo TV sebagaimana dikutip dari Yahoo, Selasa (5/1/2021).
Eks pemain AS Roma, Real Madrid, dan Inter Milan itu mengaku tidak menyangka performa AC Milan bisa semelejit ini. Dia pun penasaran dengan kiprah mantan timnya itu hingga akhir musim nanti.
AC Milan terbilang tampil lebih konsisten dari Juventus di musim ini. Mereka bahkan sangat-sangat superior dan belum sekalipun menelan kekalahan di liga, sementara Si Nyonya Tua sudah menderita satu kekalahan dan enam kali imbang.
"Milan adalah sebuah tim, itu merupakan istilah yang paling tepat. Mereka bahkan bisa melaju tanpa totem (pemain andalan--Red)," beber Antonio Cassano.
AC Milan musim ini tampil luar biasa berbarengan dengan keberhasilan mereka membawa pulang penyerang eksentrik, Zlatan Ibrahimovic.
Baca Juga: Ronaldo Buka Keran Gol di 2021, Georgina Rodriguez: Cintaku yang Tampan!
Setelah tampil mengesankan dengan mencetak 10 gol hanya dalam enam pertandingan, pesepakbola 39 tahun itu dipaksa menemi akibat mendapat cedera otot.
Berita Terkait
-
Klub Liga Italia Incar Mees Hilgers, Duet Maut dengan Jay Idzes?
-
Jay Idzes Jadi Isu Panas Bursa Transfer: Pemain Paling Diincar di Liga Italia
-
Ah Gila! Ternyata Tijjani Reijnders Tolak Tawaran Manchester City, Ini Pengakuan Media Italia
-
Hasil Serie A Italia Pekan ke-32: Inter Nyaman di Pucuk, Juventus Naik Satu Peringkat
-
Bakal Tampil di Liga Champions, Bologna Tertarik Gaet 2 Bek Timnas Indonesia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral