SuaraJakarta.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal disuntik vaksin Covid-19 pertama di Indonesia pada Rabu 13 Januari 2021 mendatang. Prosesnya bakal disiarkan secara live sehingga masyarakat bisa menyaksikan.
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono mengatakan mekanisme vaksinasi kepada Jokowi akan dibahas pada Jumat (8/1/2021) pekan ini.
"Iya (Rabu) 13 Januari, Presiden Jokowi suntik vaksin) dan tata cara prosesnya akan dibahas pada Jumat ini," ujar Heru saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (5/1/2021).
Heru menyebut selain Jokowi ada perwakilan lain yang juga divaksinasi. Heru mengatakan, jika proses vaksinasi kepada Jokowi tidak sembarang dan melalui langkah-langkah.
Baca Juga: Dikawal Ketat, 26 Ribu Vaksin COVID-19 Tiba di DIY Hari Ini
"Jadi siapa saja mungkin ada perwakilan yang lain dan prosesnya kan enggak sembarang langkah-langkahnya," kata dia.
Terkait siapa saja yang ikut vaksinasi bersama Jokowi, Heru menuturkan hal tersebut akan dibahas bersama pada rapat pada Jumat pekan ini.
"Hari Jumat kita bahas siapa saja, dari perwakilan masyarakat, TNI nanti Jumat dibahas," ucap Heru.
Vaksinasi kepada Jokowi kata Heru, akan disiarkan langsung, sehingga masyarakat bisa menyaksikan.
"Iya, biar masyarakat bisa lihat langsung. (Agar bisa) memberikan semangat bisa dilanjutkan ke daerah daerah juga. Minimal provinsi kota kota besar juga ikut melanjutkan," katanya..
Baca Juga: JK: Pencegahan Harus Terus Dilakukan Sebelum Vaksin Covid Didistribusikan
Sebelumnya, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin memastikan vaksinasi akan dimulai pada Rabu (13/1/2021) mendatang. Menurut Budi, Presiden Jokowi akan menjadi orang yang pertama disuntik vaksin Corona.
Berita Terkait
-
Jokowi Mendadak Keluar dari Balik Pagar Rumah Pakai Sarung, Bikin Kaget yang Merekam
-
Adu Kekayaan 8 Presiden Indonesia dari Soekarno hingga Prabowo Subianto, Siapa Paling Tajir?
-
Nge-Vlog Bareng Iriana, Jokowi Hari Ini OTW ke Jakarta buat Nengok Cucu: Bismillah
-
Donald Trump Menang Pilpres Lagi, Pimpinan Komisi I DPR Harap Hubungan RI-AS Dilanjutkan
-
Jadi Tersangka Korupsi, Ini Peran Tom Lembong Selama Membantu Pemerintahan Jokowi
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Omzet UMKM di Jakarta Justru Menurun Jelang Lebaran, Ini Penyebabnya
-
Termasuk Pedagang Taman, Rano Karno Targetkan 500 Ribu Lapangan Kerja Baru di Jakarta
-
Rano Karno Sebut 6 Taman di Jakarta Bakal Buka 24 Jam, Ini Daftarnya
-
Pertama Kali Nonton Tarian Air Mancur di Monas, Rano Karno: Biasanya Saya yang Nari
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu