SuaraJakarta.id - Gelandang serang Arsenal, Mesut Ozil dikabarkan bakal bergabung dengan Fenerbahce. Pelatih klub asal Turki itu, Erol Bulut pun angkat bicara terkait rumor yang beredar.
Menurut Bulut, pihaknya tidak ingin mengatakan terlalu banyak hal tentang pemain yang tidak berada di klubnya, tetapi mengindikasikan bahwa rumor itu mungkin benar adanya.
Bulut menyebut situasi Mesut Ozil akan segera jelas dalam beberapa hari mendatang. Hal itu dia katakan usai Fenerbahce menang 2-1 atas Alanyaspor, Kamis (7/1/2021).
"Situasi Mesut Ozil akan menjadi jelas dalam beberapa hari mendatang," kata Bulut kepada Bein Sports dikutip dari Goal, Jumat (8/1/2021).
"Nama Mesut sangat umum. Saya tidak mungkin berkomentar sebelum dia datang," tambahnya.
Agen Ozil, Dr Erkut Sogut mengatakan kepada ESPN pada (6/1/2021) bahwa masa depan pemain internasional Jerman itu baru akan diketahui beberapa hari lagi. Selain Fenerbahce, klub MLS DC United juga dikabarkan tertarik memakai jasanya.
Kontak mantan bintang Real Madrid itu di Arsenal akan berakhir akhir musim ini. Pada Januari 2021, Ozil bebas untuk melakukan negosiasi dengan klub lain mengenai kesepakatan pra-kontrak.
"Kami tidak diizinkan untuk berbicara secara legal sebelum 1 Januari jadi sekarang kami baru mulai melihat opsi dengan nomor dan detailnya," kata Sogut.
"Dia mungkin akan bertahan di Arsenal sampai musim panas tapi dia mungkin pergi. Prioritas Mesut adalah bertahan tapi Anda tidak pernah tahu di sepakbola, banyak hal bisa berubah sangat cepat."
Baca Juga: Di Tengah Rumor Transfer, Kylian Mbappe Puji Liverpool dan Jurgen Klopp
Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengatakan pada Kamis bahwa Ozil akan tetap di klub jika mereka tidak menerima tawaran yang bagus untuknya bulan ini.
"Jika ada yang beres bulan ini, itu karena itu bagus untuk kedua belah pihak - untuk Mesut dan masa depannya dan bagus untuk klub," kata Arteta.
"Jika itu masalahnya kami akan maju, jika tidak demikian maka dia akan melanjutkan di sini."
Ozil, yang bergabung dengan Arsenal pada 2013, telah dipinggirkan dari skuad The Gunners musim ini. Dia tidak dimasukkan dalam daftar skuad untuk Liga Inggris dan Liga Europa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri