SuaraJakarta.id - Kepergiaan Syekh Ali Jaber meninggalkan duka mendalam di hati presenter Irfan Hakim. Ia pun berharap bisa bertemu dengan Syekh Ali Jaber di akhirat nanti.
"Mudah-mudahan bisa ketemu dengan almarhum (Syekh Ali Jaber) di akhirat," kata Irfan Hakim usai pemakaman Syekh Ali Jaber di Pondok Pesantren Daarul Quran, Cipondoh, Tangerang, Kamis (14/1/2021).
Irfan yang sempat positif Covid-19, mengaku sempat berencana untuk mendonorkan darahnya kepada mendiang Syekh Ali Jaber.
Namun, niatannya belum terpenuhi lantaran kondisi Syekh Ali Jaber memburuk.
Baca Juga: Berniat Donor Darah ke Syekh Ali Jaber, Irfan Hakim: Keburu Ditidurkan
"Ketika almarhum positif, saat itu saya baru saja negatif. Akhirnya saya berniat mendonorkan darah, cuma belum dijawab. Katanya beliau keburu ditidurkan," kata Irfan yang masih di sekitar lokasi pemakaman.
Syekh Ali Jaber ditidurkan lantaran kondisi paru-parunya belum maksimal pasca dinyatakan negatif Covid-19.
"Karena kondisi paru-parunya belum maksimal, akhirnya ditidurkan. Akhirnya tidur untuk selamanya," ungkap Irfan Hakim sambil meneteskan air mata.
Menurut Irfan Hakim, sosok Syekh Ali Jaber merupakan pribadi yang baik dan penyayang.
Baca Juga: Ustaz Yusuf Mansur Gelar Tahlilan Syekh Ali Jaber: Warga Ngaji di Rumah Aja
Dia pun yakin jika Syekh Ali Jaber meninggal dengan tenang.
Berita Terkait
-
Bak Langit dan Bumi, Isi Hampers Letkol Teddy ke Irfan Hakim dan Teman Seperjuangan Disorot
-
Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
-
Bukan Kue, Isi Hampers Lebaran Irfan Hakim Bikin Netizen Takjub: Bingkisan Artis Paling Keren!
-
Macam-macam Isi Hampers Lebaran dari Seskab Teddy Indra Wijaya, Bikin Irfan Hakim Takjub
-
Masih Ngehost Acara Dangdut, Sikap Irfan Hakim Saat Diledek Artis Hijrah Tuai Kritikan
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
Pilihan
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
-
Prabowo Percaya Diri Lawan Tarif Trump: Tidak Perlu Ada Rasa Kuatir!
-
Magisnya Syawalan Mangkunegaran: Tradisi yang Mengumpulkan Hati Keluarga dan Masyarakat
-
PT JMTO Bantah Abu Janda Jadi Komisaris, Kementerian BUMN Bungkam
Terkini
-
Akibat Hujan dan Luapan Kali Angke, 2 RT di Jakbar Masih Terendam Banjir Hampir 1 Meter
-
390 Ribu Orang Kunjungi Ancol Selama Libur Lebaran 2025, Pantai Masih Jadi Favorit
-
Sebut Pemprov DKI Tak Akan Kenakan Pajak Kantin Sekolah, PDIP: Percayakan Pada Mas Pram dan Doel
-
Hujan Deras hingga Kali Meluap, Pemukiman Warga dan Jalan di Jakarta Banjir Hampir Satu Meter
-
Dermaga Baru PIK: Gerbang Wisata Mewah ke Kepulauan Seribu, Ancol Terancam?