SuaraJakarta.id - Dinas Sumber Daya Air DKI Jakarta melaporkan bahwa status ketinggian muka air di Posko pantau Pintu Air Pasar Ikan, Jakarta Utara pada Rabu (27/1/2021) pagi memiliki status siaga dua dengan ketinggian muka air kali/laut sebesar -230/203 sentimeter.
Dalam akun sosial media Twitter resminya yang dipantau di Jakarta, Rabu pagi pukul 05.00 WIB, Dinas SDA DKI Jakarta melaporkan bahwa dengan ketinggian muka air seperti itu, Pintu Air Pasar Ikan berstatus Siaga Dua dengan kondisi cuaca mendung tipis.
Kenaikan permukaan air terjadi bertahap seiring dengan hujan yang mengguyur wilayah Jakarta Rabu dini hari.
Pada pukul 04.00 WIB tinggi muka air Pasar Ikan berada pada posisi siaga tiga alias waspada dengan ketinggian muka air kali/laut -233/185 cm, dengan kondisi cuaca mendung.
Baca Juga: Diminta Mundur Gerindra Pendukungnya, PDIP: Peringatan Keras Buat Anies
Berdasarkan peringatan-peringatan sebelumnya, pihak Pemprov DKI Jakarta memperingatkan wilayah-wilayah yang kemungkinan terdampak, yakni Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing dan Kalibaru.
Upaya yang dilakukan Pemprov untuk mengantisipasi kenaikan Pintu Air Pasar Ikan yakni menyebarluaskan informasi dengan pemberitahuan kepada lurah, camat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, agar mengantisipasi dengan menyiagakan PPSU dan Satgas Banjir atau PKLG Dinas SDA kecamatan.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG juga menginformasikan cuaca untuk seluruh wilayah Jakarta pada Rabu pagi ini, berpotensi mengalami hujan ringan hingga Rabu siang hari. (Antara)
Berita Terkait
-
Bikin Ridwan Kamil Ramai Dikecam Seksis, Ternyata Ini Pandangan Islam soal Janda
-
Dari Janda hingga Nabi: Candaan Ridwan Kamil dan Suswono Disoroti Rocky Gerung
-
Warga Bisa Cek Udara Jakarta, Pemprov Sediakan Data Real-Time dari 31 Stasiun Pemantau
-
Bansos di Jakarta Merosot Selama 2 Tahun, Legislator PKS Suhud Curiga Dipolitisir: Masalah Ini Harus Clear!
-
Antisipasi Musim Hujan, Pj. Gubernur Teguh Tinjau Banjir Rob hingga Rumah Pompa
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting