SuaraJakarta.id - Kawanan monyet liar Perumahan Dinas Pusat Penelitian Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Puspitek), Kecamatan Setu, Tangerang Selatan (Tangsel), diketahui sudah sering berulah.
Tak hanya menyerang seorang bocah hingga alami luka parah, kawanan monyet itu pun meresahkan warga lantaran sering masuk ke dapur dan mengacak-acak barang yang ada.
Hal itu diungkapkan Ketua RT setempat, Nahdi. Menurutnya, monyet liar itu berasal dari Bogor yang bermigrasi sekira tahun 2000-an.
"Dulu mungkin migrasi ya dari Bogor sekira tahun 2000-an, ada 10-20 ekor. Terus semakin banyak, sekarang makin banyak," kata Nahdi, Kamis (28/1/2021).
Baca Juga: Dipancing Pisang, Damkar Berhasil Tangkap Moyet Jenis Macaca Fascicularis
Nahdi menceritakan, ada rumah warga yang pernah dimasuki kawanan monyet liar itu. Tapi tidak menyerang si pemilik rumah, hanya mengacau di dapur.
"Di Blok 1 pernah kejadian monyetnya masuk ke dalem (rumah) dan acak-acak dapur. Ibu-ibu laporan ada monyet masuk ke dapur, tapi nggak pernah gigit orang," ungkap Nahdi.
Soal insiden adanya monyet yang menyerang dan menggigit warganya hingga luka parah, Nahdi mengungkapkan bahwa yang menyerang itu induk monyet.
"Kalau orang takut ya diusir aja, dia pergi. Tapi kalau itu yang gigit monyetnya induk. Kemaren monyetnya santai aja duduk aja habis gigit juga santai aja," terang Nahdi.
Menurutnya, insiden itu merupakan kali ketiga terjadi dalam satu bulan ini. Tetapi, insiden yang terjadi pada bocah Rasyikul Zafran Kiyoshi (5) merupakan yang paling parah.
Baca Juga: Monyet Resahkan Warga Ditangkap, Begini Caranya
"Kemarin di Balai Kesehatan infonya ada tiga orang yang ditangani akibat diserang monyet, ini terakhir. Semalam saya ke sana, dia meriang. Nggak terlalu parah sih (meriangnya), mungkin sudah dikasih antibiotik," pungkasnya.
Sebelumnya diberitakan, bocah malang bernama Rasyikul Zafran Kiyoshi mengalami luka parah di kedua tangannya akibat digigit monyet liar.
Bambang Wisnu, orang tua Zafran, menceritakan bahwa peristiwa itu dialami anaknya saat sedang bermain lego di teras belakang rumah.
Saat itu, lanjut Bambang, anaknya tak mengetahui bahwa ada monyet di belakang rumahnya itu.
"Anak saya kan lagi main di belakang rumah sama temannya berdua, kemudian ada monyet di belakang tiba-tiba langsung gigit anak saya," kata Bambang saat ditemui Suara.com di rumahnya, Rabu (27/1/2021).
Bambang menerangkan, monyet liar itu berada di belakang rumahnya tengah mengambil rambutan.
Keberadaan monyet liar itu pun baru pertama kali berkeliaran di belakang rumahnya.
"Ini baru pertama kali, sebelumnya emang ada info kalau ada monyet yang berkeliaran di sekitar perumahan ini. Tapi baru kali ini ada di rumah saya dan melukai anak saya," terang Bambang.
Akibat dari serangan monyet itu, kini kedua tangan Zafran itu mengalami luka serius bahkan harus dijahit.
"Kedua tangan anak saya digigit, lukanya cukup dalam dan harus dijahit. Darahnya juga bercucuran banyak. Tangan kiri dua lubang bekas gigitan, lalu dijahit 9 dan 7 jahitan. Kalau tangan kanan ada satu luka dalam karena pembuluh darahnyanya juga harus dijahit, ada 7 jahitan," tutup Bambang.
Berita Terkait
-
Masa Tenang Pilgub Banten Terusik, Airin-Ade Dituduh Bagi-bagi Uang
-
Ratusan Monyet Liar Serbu Kantor Polisi di Thailand
-
Lewat Program Kolam Pipi Monyet, Dharma Pongrekun Sesumbar Bikin Banjir Jadi Anugerah Warga Jakarta
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Host Debat Pilkada Tangsel Kena Catcalling, Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon: Saya Gak Suka Anda Panggil Saya Baby!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
Terkini
-
KPU DKI Jakarta Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan Hari Ini
-
Pilkada Jakarta Lancar dan Aman, Polda Metro Jaya Tetap Tingkatkan Kewaspadaan
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama
-
Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono Sebut Pilkada Jakarta akan Berlangsung 2 Putaran