SuaraJakarta.id - Pemerintah Kota Tangerang menggelar vaksinasi Covid-19 di Ruang Patio, Kantor Puspemkot Tangerang, Jumat (29/1/2021) siang WIB.
Ada 12 pejabat di lingkungan Pemkot Tangerang, termasuk Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah, menjalani vaksinasi.
"Semua yang ada diundangan, semuanya berhasil menerima vaksin," ujar Arief ditemui di lokasi, Jumat (29/1/2021).
Arief mengaku, tak merasakan efek samping apapun antara suntikan vaksin dosis pertama dan kedua yang telah ia terima. Ia hanya merasakan dingin ketika disuntik.
Baca Juga: Resmikan Alun-Alun Tangerang, Arief: Harap Sabar, Belum Dibuka untuk Umum
"Enggak ada efek apa pun. Dingin tadi rasanya pas divaksin," tuturnya.
Arief mengatakan ada sedikit kendala saat proses vaksinasi. Diketahui karena tensi darahnya yang cukup tinggi.
Setelah istirahat sejenak dan tensi darahnya mulai normal, Arief akhirnya melakukan penyuntikan vaksin Covid-19 dosis kedua.
"Tadi waktu tes, tensinya sempat tinggi. Tapi akhirnya normal setelah istirahat sebentar," terangnya.
Hal senada juga disampaikan Ketua DPRD Kota Tangerang. Ia menyebut tak merasakan efek samping apapun.
Baca Juga: Dukung Vaksin Mandiri, JK: Ringankan Beban Pemerintah dan Rakyat
"Ini pertama kali saya divaksin. Enggak ada ruam, engga pegel atau pusing juga," ungkap Gatot.
Gatot pun mengajak masyarakat untuk tidak perlu khawatir terkait keamanan vaksin Covid-19 Sinovac.
Sebab, penyuntikan vaksin Covid-19 dilakukan untuk kebaikan masyarakat juga.
"Jadi dari awal saya sudah bilang, berprasangka baik dan berpikir positif kepada Pemerintah. Itu kan bikin (kita) sehat," tutupnya.
Diketahui, Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah menjalani suntikan vaksin dosis pertama bersama para kepala daerah se-Banten di Pendopo Kabupaten Tangerang, Kamis (14/1/2021).
Selain Arief dan Gatot, turut mendapat suntikan vaksin Covid-19 hari ini Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin dan delapan pejabat lainnya.
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Berita Terkait
-
Peran Vaksinasi Dewasa dalam Meningkatkan Kesehatan dan Mengurangi Biaya Medis Jangka Panjang
-
Ngeri, Ternyata Ini yang Terjadi Kalau Dari Lahir Anak Tidak Diimunisasi
-
Siswa Rentan Tertular Penyakit, Ketua IDAI Minta Pelaksanaan Vaksinasi di Sekolah Terus Diperkuat
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
Terkini
-
Bank Mandiri dan Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Berbasis Donasi dan Layanan Filantropi Digital di Livin'
-
KPU DKI Jakarta Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan Hari Ini
-
Pilkada Jakarta Lancar dan Aman, Polda Metro Jaya Tetap Tingkatkan Kewaspadaan
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama