SuaraJakarta.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan Presiden Joko Widodo akan menggelar rapat bersama Gubernur Anies Baswedan siang ini mengenai Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM. Riza berharap penerapan PPKM ini nantinya diperketat.
Riza mengatakan pertemuan itu juga dihadiri oleh lima Gubernur dari daerah lain yang menerapkan PPKM Jawa-Bali. Nantinya apa yang menjadi keputusan dalam rapat itu akan diterapkan.
"Nanti siang akan ada rapat dengan Presiden, apapun kebijakan yang diambil kami akan laksanakan sepenuhnya," ujar Riza di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (3/2/2021).
Politisi Gerindra ini sepakat dengan Jokowi yang menyebutkan penerapan PPKM selama ini tidak efektif. Karena itu menurutnya perlu ada peningkatan dalam penerapan PPKM agar masyarakat bisa lebih tertib menerapkannya.
Baca Juga: Soal Cawapres ASU, Susi Pudjiastuti Japri Penyebar Isu: Saya Sudah Viralkan
"Kami berharap nanti di PPKM berikutnya ada peningkatan upaya-upaya pencegahan dan penanganan yang kita harapkan bersama bisa mengurangi secara bertahap penyebaran virus Covid," jelasnya.
Tak hanya soal PPKM, Riza menyebut nantinya akan ada pembahasan soal peningkatan fasillitas kesehatan di daerah sekitar Jakarta. Ia menyambut baik hal ini karena menurutnya banyak orang luar Jakarta yang mendapatkan pelayanan kesehatan di ibu kota.
Imbasnya, Rumah Sakit hingga Taman Pemakaman Umum (TPU) di Jakarta menjadi penuh.
"Memang tidak mudah meningkatkan faskes di sekitar Jakarta atau botabek. Tapi kami yakin dengan dukungan pemerintah pusat kami tentu sangat berharap ada peningkatan di daerah-daerah botabek," katanya.
Baca Juga: CEK FAKTA: Surat Laporan Korupsi Anies Dihilangkan KPK Telah Ditemukan?
Berita Terkait
-
Dicopot Usai Kritik Jokowi, Ubedilah Badrun: PTN-BH Bungkam Kebebasan Akademik
-
Sempat Muncul di Istana saat Prabowo Reshuffle Perdana, Menkop Budi Arie Langsung Temui Jokowi, Ada Apa?
-
Rocky Gerung Pertanyakan Mengapa Prabowo Puji Jokowi: Semua Paramater Memburuk
-
Padu Padan OOTD Sporty ala Iriana Jokowi: Pakai Scarf sambil Tenteng Hermes Ratusan Juta
-
Janji Tinggal Janji? Jokowi Dulu Ingin Kawal IKN, Kini Serahkan ke Prabowo
Tag
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Gegara Macet, Bapak dan Anak Tersambar Kereta di Perlintasan Sebidang Matraman
-
Pramono Bakal Pidato Perdana di Paripurna DPRD Sebagai Gubernur Jakarta, Anies Pastikan Hadir
-
Polda Metro Jaya Ajak Warga Ciptakan Suasana Damai Saat Pelantikan Kepala Daerah
-
Usut Kasus Bocah Kena Peluru Nyasar di Cengkareng, Polisi Tunggu Hasil Uji Balistik
-
Carlos Pena Langsung Fokus Hadapi PSM Makassar Usai Persija Imbang Lawan Persib