SuaraJakarta.id - Ustadz Yusuf Mansur turut mengenang sosok Ustadz Maaher At-Thuwailibi yang wafat dan dimakamkan di Pondok Pesantren Tahfiz Daarul Quran, Cipondoh, Kota Tangerang.
Almarhum Ustadz Maaher dimakamkan dekat makam Syekh Ali Jaber pada Selasa (9/2/2021) siang.
Ustadz Yusuf Mansur menuturkan, Ustadz Maaher merupakan sosok yang baik dan murah hati.
Hal yang paling diingat dari Ustadz Maaher, lanjut Yusuf, yakni suaranya yang khas dan bagus.
Baca Juga: Tidak Asal-asalan, Ternyata Ini Awal Mula Nama Ustadz Maaher At-Thuwailibi
"Dia punya suara kalau baca Quran, Allahu Akbar enaknya minta ampun. Merdu. Nyampe ke hati, tembus," katanya usai pemakaman Ustadz Maaher, Selasa (9/2/2021).
Selain suaranya yang merdu, di mata Yusuf Mansur, Ustadz Maaher merupakan sosok yang dermawan dan murah hati.
Almarhum diketahui sering memberikan uang hasil usahanya kepada orang-orang yang membutuhkan.
"Kedua soal kedernawanan. Orangnya berani susah demi orang lain. Soal duit ya, soal sedekah. Itu yang saya ingat. Mudah-mudahan Allah beri dia khusnul khotimah, Aamin," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, Ustadz Maaher At-Thuwailibi meninggal dunia di Rutan Bareskrim Polri, Senin (8/2/2021) malam. Almarhum wafat karena sakit yang diderita.
Baca Juga: Mabes Polri: Ustadz Maaher Tidak Pernah Disiksa dalam Sel Tahanan
Sanak famili turut mengantarkan jenazah Ustadz Maaher ke pemakaman di Pondok Pesantren Tahfiz Daarul Quran, Cipondoh, yang notabene milik keluarga besar Ustadz Yusuf Mansur.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Jordi Onsu Resmi Mualaf? Ngaku Damai dengan Kajian Islam: Al-Quran Itu Benar Banget!
-
Bacaan Ayat Kursi Lengkap dan Manfaat Dahsyatnya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Daftar Lengkap PTN yang Menyediakan Jalur Khusus untuk Hafiz Al-Qur'an
-
Inilah Surat yang Dibaca saat Sholat Dhuha Sesuai Anjuran Rasulullah SAW
-
Sunah Ketika Selesai Membaca Al-Qur'an, Membaca Shadaqallahul Adzim?
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting