SuaraJakarta.id - Jumlah harian pasien Covid-19 sembuh di Jakarta mencatatkan rekor baru pada momen Tahun Baru Imlek, Jumat (12/2/2021).
Teracatat ada tambahan 5.757 pasien Covid-19 di Jakarta yang sembuh hari ini. Jumlah ini merupakan rekor baru.
Sebelumnya, rekor harian pasien Covid-19 sembuh di Jakarta terjadi pada, Selasa (19/1/2021), yakni sebanyak 4.527 orang.
Dengan demikian, akumulasi pasien Covid-19 sembuh di Jakarta saat ini menjadi 284.579 orang.
Data ini berdasarkan dari laman corona.jakarta.go.id. Laman ini menginformasikan mengenai update Corona Jakarta.
Total pasien sembuh itu sekitar 91,8 persen dari jumlah kasus positif Covid-19 di Jakarta yang mencapai 310.039 kasus.
Pada hari ini terjadi penambahan 3.810 kasus pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 dari sebelumnya sebanyak 306.229 kasus.
Penambahan kasus positif ini merupakan hasil dari pemeriksaan usap (swab test PCR) pada sehari sebelumnya, yakni pada hari Kamis (11/2/2021) sebagai temuan kasus hasil tes harian yang dilaporkan (temuan asli).
Tes PCR itu dilakukan pada 17.883 spesimen. Dari jumlah tes tersebut, sebanyak 15.558 orang adalah yang baru dites PCR untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 3.810 positif dan 11.748 negatif.
Baca Juga: Imlek di Tengah Pandemi, Klub Barongsai Kota Tangerang Gigit Jari Sepi Job
Dari jumlah kasus positif Covid-19 sebanyak 310.039 kasus pada Jumat ini, sebanyak 4.798 orang (bertambah 50 dibanding sebelumnya 4.748 orang) meninggal dunia atau 1,5 persen (turun dari sebelumnya 1,6 persen) dari total kasus positif.
Berita Terkait
-
Tumpahan Tanah Tutupi Jalan, Lalu Lintas Simpang Lima Senen Macet Parah
-
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini: Hujan Ringan Merata, Warga Diimbau Waspada
-
Arema FC Ungkap Alasan Boyong Gustavo Franca
-
KAI Daop 1 Jakarta Kembalikan Dana Penumpang hingga Rp1,2 Miliar Imbas Banjir Pekalongan
-
Sentil Pemprov DKI Soal Tawuran, Komisi E DPRD Usul Sanksi Pidana bagi Orang Tua Pelaku
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Ancam Mundur Jika Menkeu Purbaya Turunkan Harga BBM?
-
Cek Fakta: Viral Demo Mahasiswa Tuntut Jokowi Tunjukkan Ijazah, Ini Faktanya
-
OTT KPK di Pati dan Madiun Terjadi Berdekatan, Pola Lama Kembali Terbuka
-
Sudewo dari Partai Apa? Ini 7 Fakta Bupati Pati yang Kena OTT KPK dan Pernah Tantang Warga
-
Dua OTT KPK dalam Sehari: 5 Fakta Penting Kasus Pati dan Madiun