SuaraJakarta.id - Sejumlah pedagang di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, merasa senang usai di vaksinasi Covid-19. Mereka senang karena setelah disuntik vaksin pulang membawa oleh-oleh.
Berdasarkan pantauan Suara.com, para pedagang yang selesai melewati proses observasi usai divaksin diizinkan pulang, namun sebelum meninggalkan lokasi mereka di berikan buah tangan oleh petugas.
"Senang dong, selesai divakskin dapat hadiah lagi," kata salah satu pedagang bernama Didi kepada Suara.com, Rabu (17/2/2021).
Selain senang mendapatkan buah tangan, Didi juga merasa lega karena sudah divaksin Covid-19.
"Saya merasa lega, setidaknya tidak terlalu khawatir lagi. Tapi protokol kesehatan harus tetap dijalankan," ujarnya.
Perasaan senang juga tak bisa disembunyikan Nori, pedagang lainya di Tanah Abang. Ia juga menerima bingkisan yang diberikan oleh petugas.
"Saya juga nggak nyangka bakal dapat bingkisan seperti ini," ucapnya sambil tersenyum.
Untuk diketahui buah tangan yang diberikan bagi para penerima vaksin adalah sebuah tas berisi masker, kaus, handuk kecil, dan tempat bekal makan.
Uniknya, tempat bekal makanan yang diberikan di bagian tutupnya berisi informasi tentang menu makanan gizi seimbang.
Baca Juga: Vaksinasi Covid-19 Tahap II Riau Sasar Lansia hingga Pedagang Pasar
Petugas yang membagikan bingkisan tersebut, Marlina dari Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan mengatakan, tempat bekal makanan itu dibagikan dengan maksud agar para penerima vaksin dapat menerapkan pola makan gizi seimbang.
"Karena sebenarnya agar terhindar dari Covid-19, imun harus kuat. Karena itu pola makan gizi seimbang harus diterapkan," ujarnya.
Marlina menuturkan, rencananya pembagian bingkisan ini tidak hanya dilakukan pada hari pertama vaksinasi, namun akan berlanjut pada hari berikutnya.
Vaksinasi bagi pelaku usaha di Pasar Tanah Abang dilaksanakan mulai hari ini. Pemerintah menargetkan 1500 pedagang di Blok A untuk hari pertama.
Secara keseluruhan dari pedagang di Blok A, B, F dan G, sekitar 9.700 orang akan divaksinasi.
Seperti pemberitaan sebelumnya, pemerintah melalui Kementerian Kesehatan akan mulai melakukan vaksinasi COVID-19 tahap kedua dimulai dari Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Rabu (17/2/2021).
Berita Terkait
-
Dimulai Hari Ini, Vaksinasi di Pasar Tanah Abang Menyasar 1.500 Pedagang
-
Vaksinasi Covid-19 Tahap II Riau Sasar Lansia hingga Pedagang Pasar
-
Vaksinasi Covid-19 Nakes Sudah 75 Persen, Ditargetkan Selesai Pekan Ini
-
Antre Vaksin Covid-19, Pedagang di Tanah Abang Cuek Ditegur Tak Jaga Jarak
-
Menkes Budi Beberkan 4 Skema Vaksinasi Covid-19 Bagi Kalangan Profesi
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Sebut Orang Toraja Jatuh Miskin Karena Pesta, PMTI: Kami Terluka
-
Kenapa Donald Trump Ancam Serang Nigeria Dengan Kekuatan Militer?
-
Dipimpin Brigjen Ade Safri, Bareskrim Polri Jual Beras SPHP demi Stabilitas Harga
-
Siap-Siap, BMKG: Hujan Ekstrem Ancam Indonesia, November 2025 - Februari 2026
-
Warga Apresiasi Pelayanan SKCK Online Polda Metro yang Ramah dan Cepat