SuaraJakarta.id - Polisi mengungkap fakta baru dibalik kasus jambret handphone milik anak-anak di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Terungkap, satu dari dua pelaku yang ditangkap merupakan seorang residivis kasus pencurian yang baru keluar dari penjara.
Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Azis Andriansyah menyebut kedua pelaku yang ditangkap berinsial Nun (24) dan Alhaq (27). Salah satu di antaranya merupakan residivis yang baru bebas pada Desember 2020 lalu.
"Jadi selesai bebas, bulan Januari 2021 dia langsung beraksi," kata Azis di Polres Metro Jakarta Selatan, Rabu (17/2/2021).
Kedua pelaku kata Azis, tertangkap usai aksi kejahatannya terekam kamera hingga videonya viral di media sosial.
Tersangka Nun diringkus di wilayah Johar Baru, Jakarta Pusat, pada Selasa (16/2) kemarin. Sedangkan, tersangka Alhaq ditangkap di wilayah Bekasi, Jawa Barat, dini hari tadi.
Berdasar pengakuan kedua tersangka, mereka mengklaim baru lima kali beraksi. Mereka beraksi di sekitar wilayah Jakarta Selatan dengan sasaran korban sebagian besar merupakan anak-anak.
"Mereka ini spesialis jambret jalanan ya. Sasarannya korbannya adalah random dan mencari korban yang lengah dan lemah. Makanya beberapa anak kecil menjadi korban," ungkap Azis.
Aksi jambret handphone yang menimpa korban anak-anak sempat viral di media sosial. Video yang menangkap detik-detik aksi kejahatan itu diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii pada Selasa (16/2) kemarin.
Dari video tersebut terlihat, kedua pelaku menggunakan satu sepeda motor.
Baca Juga: Nekat Tusuk Plt Kadisparekraf DKI, RH Ngaku Emosi Dengar Jawaban Gumilar
Satu pelaku tampak menghampiri kerumunan anak-anak dan berpura-pura menanyakan alamat. Selanjutnya mereka menjambret handphone dan melarikan diri.
Berita Terkait
-
Tangkap Residivis, Polisi Temukan Tangan dan Kaki Manusia yang Digoreng
-
Nekat Tusuk Plt Kadisparekraf DKI, RH Ngaku Emosi Dengar Jawaban Gumilar
-
Nurhadi Pukuli Petugas Rutan KPK, Kasusnya Diambil Alih Polres Jaksel
-
Gara-gara Ditegur Bawa Ayam, Tysen dan Ishak Keroyok Tentara hingga Semaput
-
Begal Perwira Marinir di Dekat Istana, NK Residivis Sudah 11 Kali Beraksi
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
Terkini
-
Sakit Pinggang Menyerang Anak Muda? Fisioterapis Beberkan Cara Ampuh Mengatasinya!
-
Pandji Pragiwaksono Sebut Orang Toraja Jatuh Miskin Karena Pesta, PMTI: Kami Terluka
-
Kenapa Donald Trump Ancam Serang Nigeria Dengan Kekuatan Militer?
-
Dipimpin Brigjen Ade Safri, Bareskrim Polri Jual Beras SPHP demi Stabilitas Harga
-
Fintech Indonesia Bersatu: Akselerasi Inovasi dan Literasi di Tengah Pertumbuhan Industri