SuaraJakarta.id - Pemprov DKI Jakarta tengah menjalankan program vaksinasi Covid-19 untuk para pedagang di pasar. Jumlah penerima imunisasi ini diperkirakan mencapai 300 ribu orang.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, jumlah pedagang itu tersebar di 153 pasar di Jakarta. Mereka akan menerima vaksin Covid-19 secara bergiliran.
"Bahkan di Jakarta ini kurang lebih ada 300 ribu pedagang yang akan divaksin," ujar Riza kepada wartawan, Kamis (18/2/2021).
Politisi Gerindra ini menyebut kemampuan vaksinasi untuk pedagang pasar mencapai 1.500 orang perharinya. Untuk sementara ini kegiatan penyuntikan akan dilakukan di Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Waduh! Warga Satu Dusun Ngumpet di Hutan Takut Divaksin Covid-19
"Di Tanah Abang sudah ada 1.500 pedagang di Tanah Abang dalam 6 hari targetnya 10 ribu orang," katanya.
Ia juga menyebut pihaknya akan mengupayakan kegiatan vaksinasi di pasar lainnya. Dengan demikian, maka kegiatan vaksinasi bisa dipercepat.
"Selain Tanah Abang nanti ada beberapa titik diatur oleh pak Dirut pak Arief (Dirut Pasar Jaya) di Cipulir, Kramat, dan sebagainya, bertahap. Sekarang konsen Tanah Abang dulu. Sesuai dengan jumlah vaksin yang kita terima," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
-
Pesta Seks Selama Pandemi dan Kebohongan Vaksin Covid-19, Dokter di New York Terancam Penjara!
-
Kemenkes Bantah Adanya Detoksifikasi Vaksin Covid-19, Definisinya Beda Jauh
-
Pakar Minta Ada Kajian Lebih Dalam Terkait Efek Vaksin Covid-19 AstraZeneca
-
Vaksin Covid-19 AstraZeneca Ditarik dari Peredaran di Seluruh Dunia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta
-
Libatkan Tim Jibom, 205 Personel Polisi Dikerahkan Amankan Paskah di Gereja Katedral
-
Bank DKI Didemo Depan Balai Kota Sampai Menginap, Pramono: Itu Wajar
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit