Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Rabu, 10 Maret 2021 | 18:53 WIB
Kebakaran permukiman di Jalan Dakota Raya, Kelurahan Kebon Kosong, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat. Rabu (10/3/2021) sore. [Instagram@humasjakfire]

SuaraJakarta.id - Musibah kebakaran kembali terjadi di wilayah DKI Jakarta. Kali ini di Jalan Dakota Raya, Kelurahan Kebon Kosong, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat.

Dikutip SuaraJakarta.id—grup Suara.com—dari akun resmi Instagram Humas Dinas Penanggulangan Kebakaran & Penyelamatan DKI Jakarta, kebakaran permukiman di Kemayoran itu terjadi pada, Rabu (10/3/2021) sore.

Sebanyak 14 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan untuk memadamkan api. Belum diketahui penyebab kebakaran

"Berita diterima oleh petugas jaga pada pukul 17.07 WIB," tulis akun @humasjakfire dalam keterangan fotonya.

Baca Juga: Kronologis Tewasnya Pasutri dalam Kebakaran Pasar di Kampar

"Update pukul 17.28. Masih dalam proses pemadaman dan pemblokiran perambatan. Tetap ikuti arahan petugas kami di lapangan."

"Update pukul 17.48. Situasi sudah menguning dan dalam proses pendinginan oleh petugas #DamkarDKI," pungkasnya.

Kebakaran permukiman di Jalan Dakota Raya, Kelurahan Kebon Kosong, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat. Rabu (10/3/2021) sore. [Instagram@humasjakfire]

Kebakaran Warung Tongseng

Sebelumnya pada Rabu pagi, kebakaran terjadi di Pondok Labu, Jakarta Selatan. Kebakaran menghanguskan warung tongseng.

Sebanyak delapan unit mobil dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan dikerahkan untuk memadamkan api.

Baca Juga: Terbakar, Sejarah Panjang Pagoda Quan Am Tu, Camp Vietnam di Pulau Galang

"Kami kerahkan 36 orang personel untuk menangani kebakaran warung makan," kata Perwira Piket Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Selatan, Nimun.

Petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api yang melalap warung tongseng di Pondok Labu, Jakarta Selatan, Rabu (10/3/2021). [Dok. Damkar Jaksel]

Kebakaran warung tongseng yang berlokasi di Jalan DDN 2 itu dilaporkan kepada petugas sekitar pukul 10.15 WIB.

Selama sekitar satu jam petugas pemadam berjibaku menjinakkan kebakaran di Pondok Labu tersebut.

Sebelumnya, warga sekitar sempat membantu memadamkan api dengan alat seadanya sembari menunggu petugas tiba.

Belum diketahui penyebab kebakaran warung tongseng itu.

Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut. Namun diperkirakan kerugian materi sekitar Rp 300 juta.

Load More