SuaraJakarta.id - Ustaz kondang Anton Medan meninggal dunia. Kepergian almarhum tak hanya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga.
Para sahabat juga bersedih dengan wafatnya Anton Medan. Salah satunya Abdul Rachman Hakim.
Ketua Persatuan Islam Tionghoa Indonesia (PITI) Kota Tangerang tersebut mengenang kebaikan almarhum Anton Medan.
Abdul mengatakan, almarhum memiliki kepribadian yang baik di mata organisasi maupun personal.
Baca Juga: Wagub DKI: Insya Allah Bang Anton Medan Ditempatkan di Surga Allah SWT
"Orangnya baik, bersemangat, (tapi) orangnya sedikit emosional. Tapi (saya senang) dia mau jadi ketua PITI, saya bersyukur," ungkapnya saat ditemui SuaraJakarta.id—grup Suara.com—di rumahnya di Jalan Moh Toha, Kota Tangerang, Senin (15/3/2021).
Abdul melanjutkan, terakhir kali bertemu dengan Anton Medan pada tahun 2015. Ketika itu ia mengunjungi Pondok Pesantren At-Taibin, Pondok Rajeg, Kabupaten Bogor, milik almarhum.
"Saat itu dia minta saya sebagai MC untuk ulang tahun PITI di rumah makan laut, Pasar Ikan, Jakarta Utara. (Terus) Kalau enggak salah (saya) pernah ditawari juga untuk menjadi DPD PITI Banten," ungkapnya.
Abdul yang memiliki nama asli Cun Cun, juga mengatakan bahwa Anton Medan memang memiliki riwayat penyakit gula hingga darah tinggi.
"Kencing manis, gula sama darah tinggi. Itu aja yang saya tahu," tutupnya.
Baca Juga: Tak Jadi Malam Ini, Jenazah Anton Medan Dimakamkan Besok
Mengidap Diabetes
Ulama kondang Anton Medan meninggal dunia, Senin (15/3/2021) sekitar pukul 15.00 WIB.
Muhammad Ramdhan Effendi atau Anton Medan meninggal dunia pada, Senin (15/3/2021) sekitar pukul 15.00 WIB.
Jenazah ulama kondang itu kini disemayamkan di pesantren miliknya di Pondok Pesantren At-Taibin, Pondok Rajeg, Kabupaten Bogor.
Sebelum meninggal, Anton Medan memang dalam kondisi kurang sehat. Ia mengidap diabetes yang diderita sudah cukup lama.
"Bapak juga sempat jatuh dari tempat tidur. Tapi bapak memang punya penyakit gula," ucap Delly Viki Ramdani, anak keenam almarhum, dilansir dari Ayobogor.com—jaringan Suara.com.
Rencananya, pemakaman Anton Medan bakal dilakukan besok, Selasa (16/3/2021), oleh pihak keluarga.
"Dimakamkan rencananya besok di samping masjid. Soalnya kami masih menunggu anak-anak bapak datang," bebernya.
Jenazah Anton Medan rencananya bakal dimakamkan di kompleks Pondok Pesantren At Taibin.
Tepatnya di samping Masjid Jami Tan Kok Liong yang didirikan Anton Medan pada tahun 2020.
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting