SuaraJakarta.id - Polisi melakukan rekonstruksi di tempat kejadian perkara (TKP) pembunuhan WN Jerman dan istrinya di Perumahan Giri Loka 2, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Kamis (18/3/2021).
Rekonstruksi tersebut dimulai pukul 11.15 WIB. Terlihat tersangka memakai baju oranye tahanan Polsek Serpong, Polres Tangerang Selatan.
Kasat Reskrim Polres Tangsel, AKP Angga Surya Saputra mengatakan, adegan rekonstruksi itu dilakukan dari saat korban datang hingga pulang usai melakukan pembunuhan.
"Ada 27 adegan rekonstruksi. Mulai dari datang ke lingkungan perumahan, masuk ke rumah korban dengan memanjat pagar sebelah kanan, memanjat steger dan masuk melalui pintu di lantai dua rumah korban yang tidak dikunci," katanya di sela-sela rekonstruksi.
Baca Juga: Pemerintah Izinkan Mudik Lebaran, Pemkot Tangsel Waswas Kasus Covid-19 Naik
Ada belasan petugas kepolisian yang mengawal rekonstruksi pembunuhan WN Jerman dan istrinya tersebut. Sedangkan petugas yang masuk ke dalam rumah di batasi.
Bahkan, awak media pun tak diperbolehkan mengambil gambar rekonstruksi dari dalam rumah.
Sedangkan pintu gerbang rumah korban, dijaga oleh dua petugas bersenjata api laras panjang. Petugas lainnya menyebar sambil menunggu rekonstruksi yang sedang berlangsung.
Rekonstruksi tersebut turut dihadiri oleh Kapolres Tangsel AKBP Iman Imanuddin, perwakilan Kejaksaan Negeri Tangsel dan perwakilan kuasa hukum dari korban dan pelaku.
Sebelumnya diberitakan, pasangan suami istri ditemukan tewas di kediamannya di Jalan Merbabu Blok A Nomor 3 Giriloka 2 RT 001 RW 002 Kelurahan Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Jumat (12/3/2021).
Baca Juga: Datangi TKP Bule Jerman Terbunuh di Tangsel, Ini yang Dicari Kedubes Jerman
Keduanya diketahui bernama Kurt Emil Nonnenmacher (85), WN Jerman, dan istrinya Naomi Simanungkalit (53).
Berita Terkait
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
Nah Lho! Nangis Layaknya Anak Kecil, Kabid DLH Tangsel Mewek usai Ditahan Kasus Korupsi Sampah
-
FBI Ungkap Rencana Pembunuhan Trump oleh Remaja 17 Tahun Asal Wisconsin
-
Sadis! Aksi Pembunuhan di Kota Wisata Terekam CCTV, Pelaku Tusuk Leher Korban
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta