SuaraJakarta.id - Kamis (18/3/2021), Duta Besar India untuk Indonesia, H.E. Mr. Manoj Kumar Bharti mengadakan kunjungan beberapa UMKM yang ada di Gianyar, Bali. Di lokasi Pertenunan Putri Ayu, beliau disambut hangat oleh pemerintah Kabupaten Gianyar.
Dikutip dari BeritaBali.com, jaringan SuaraBali.id, Sekda Gianyar I Made Gede Wisnu Wijaya bersama Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Gianyar Luh Gede Eka Suary yang menyambut Dubes India, tampak senang dan bersemangat menantikan kebangkitan usaha UMKM di Gianyar.
"Kondisi pandemi menyebabkan sektor UMKM terpukul, dengan kedatangan Dubes India ke pengrajin kita di Gianyar tentu akan memberi manfaat yang luar bisa. Sehingga memotivasi pengrajin agar lebih percaya diri untuk melanjutkan produksinya," ujar Sekda Wisnu Wijaya.
Ia menambahkan, berdasarkan hasil komunikasi dengan kedutaan India, mereka siap melaksanakan kerja sama dan membantu dari sektor pemasaran.
Baca Juga: Hari Ini Jokowi ke Bali Lihat Suntik Vaksin COVID-19 ke Gianyar - Denpasar
Karena jika dilihat dari proses pengerjaan kain endek khas Bali dan hasilnya hampir sama dengan kain sari yang ada di India.
Untuk memuluskan harapan kedua belah pihak, tentunya Pertenunan Putri Ayu dituntut untuk lebih kreatif dengan mengolaborasikan desain India-Bali. Terlebih lagi jika dilihat dari sejarahnya, dua lokasi ini memiliki ikatan yang sangat kuat terutama dari keyakinan beragamanya.
Dubes India juga menjanjikan untuk turut mempromosikan kain endek khas Bali di India.
Baginya ada suatu kemiripan desain sehingga lebih memudahkan terjalinnya kerja sama. Namun perlu dilakukan suatu kolaborasi desain yang baik untuk lebih memudahkan memasarkannya di India.
Pemilik Pertenunan Putri Ayu, Ida Bagus Surya Bhuana menyatakan siap terus berinovasi dan meningkatkan kualitas benang sehingga mampu menghasilkan kain berkualitas baik berdesain menarik.
Baca Juga: Nyepi Menjadi Momen Rehat dari Ponsel, Ini Imbauan PHDI Gianyar Bali
Berita Terkait
-
Mengupas Tuntas Pengertian dan Manfaat Unggul Koperasi Merah Putih
-
5 Manfaat QRIS Bagi Pelaku UMKM, Tak Perlu Khawatir Dicurangi Pembeli
-
Kaos dari Bekasi Tembus Pasar Dunia: Perjalanan Inspiratif UMKM "MegaBlast yang Mendunia
-
LPDB-KUMKM: Menyederhanakan Akses Dana Melalui Pos Pengaduan Pelayanan Terpadu Satu Pintu
-
Emotional Oranges Klarifikasi Usai Foto dengan Danielle Picu Isu Kolaborasi
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Kamera 200 MP Mulai Rp3 Jutaan, Gambar Tajam Detail Luar Biasa
-
5 HP Murah Kamera 108 MP, Harga Mulai Rp1 Jutaan Hasil Foto Tak Ada Lawan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
Terkini
-
DANA Kaget: Bukan Cuma Giveaway! Begini Cara Kumpulkan Ratusan Ribu Rupiah
-
Saldo DANA Gratis Menantimu, Tips Jitu Berburu DANA Kaget dan Link Aktifnya
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu Menanti di Sini
-
DANA Kaget Bikin Nagih, Ini Link Aktif dan Cara Klaim Saldo Gratis Tanpa Penipuan
-
Link Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei: Siapa Cepat, Dia Dapat!