SuaraJakarta.id - Tawuran antara dua kelompok terjadi di Neglasari, Kota Tangerang, Rabu (31/3/2021) malam. Akibatnya, satu orang mengalami putus pada jari kirinya akibat sabetan senjata tajam.
Peristiwa itu dibenarkan Wakapolsek Neglasari AKP Totok. Namun untuk saat ini belum ada yang diamankan oleh pihak kepolisian.
"Penyebab, saya juga lagi nyari tahu. (Soal pelaku yang diamankan) belum ada," kata Totok saat dikonfirmasi, Kamis (1/4/2021).
Seorang saksi, YI menjelaskan tawuran dua kelompok itu terjadi di Jalan Sinatana Raya, Neglasari, Kota Tangerang sekitar pukul 19.00 WIB.
Ada puluhan orang yang terlibat tawuran tersebut. Mereka mendatangi lokasi kejadian dengan menggunalan sepeda motor.
"Jadi ada sekitar 40-an motor datang kemari, parkir di dagangan kita. Ada ramai-ramai," ujarnya.
"Jadi dia yang nyerang (pertama) sempat di serang balik, larinya kedagangan kita. Sempet dibacok juga di sini di depan dagangan. (Jari) tangan kirinya putus," imbuhnya.
Melihat kejadian itu, Yahfet melaporkan peristiwa itu kepada pihak kepolisian. Beruntung, aparat cepat mendatangi lokasi dan aksi tawuran pun dapat dibubarkan.
"Saya lapor satpam suruh telepon ke polisi. Cepat sih langsung ditanggapin. Bubarnya (saat) ada aparat datang," tutupnya.
Baca Juga: Mabes Polri Diserang, Aparat Polresta Tangerang Full Rompi Anti Peluru
Pantauan SuaraJakarta.id di Jalan Sintanala Raya Neglasari, Kota Tangerang, Rabu (31/3/2021) pukul 20.42 WIB terlihat suasana sudah kondusif. Tampak tiga unit kendaraan Polisi dan Satpol PP.
Terlihat juga belasan aparat yang terdiri dari Polisi dan Satpol PP Kota Tangerang. Mereka diterjunkan untuk menjaga situasi agar tidak terjadi aksi tawuran kembali.
Aksi tawuran dua kelompok di Neglasari, Kota Tangerang, Rabu (31/3/2021) malam, [Suara.com/Jehan Nurhakim]
Kontributor : Muhammad Jehan Nurhakim
Berita Terkait
-
Tangerang Hawks Lepas Nikholas Mahesa
-
Berbenah Jelang IBL 2026, Tangerang Hawks Perkuat Jajaran Kepelatihan
-
Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta Kembali Beroperasi dengan Wajah Baru
-
Pembangunan Jembatan Asthara Skyfront City Dimulai, Hubungkan Dua Wilayah Tangerang
-
Comeback Dramatis! PSBS Biak Tumbangkan Persita 2-1 di Menit Akhir
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah SIM & STNK Resmi Berlaku Seumur Hidup Tahun 2026?
-
Viral Guru Rekam Sekolah Ambruk Malah Diminta Minta Maaf, Publik Pertanyakan Tekanan Siapa?
-
Cek Fakta: Viral Pengumuman CPNS Polsuspas 2025, Benarkah Dibuka?
-
7 Mobil Bekas Paling Nyaman untuk Lansia Empuk Praktis dan Gak Bikin Capek
-
Cek Fakta: Viral Isu Luhut Ancam Rakyat Bayar Utang Whoosh, Benarkah? Ini Faktanya