SuaraJakarta.id - Humas Dinas Pendidikan DKI Jakarta Taga Radja memastikan jumlah sekolah yang akan menggelar uji coba belajar tatap muka besok, Rabu (7/4/2021), berjumlah 85 sekolah.
Kepastian itu setelah Disdik DKI Jakarta dua kali melakukan asesmen dan pelatihan.
"Sekarang yang fix 85 sekolah, dari berbagai jenjang dari SD-SMA/SMK," kata Taga dilansir dari Ayojakarta.com—jaringan Suara.com—Selasa (6/4/2021).
Taga menjelaskan, Disdik DKI sudah mulai merencanakan uji coba belajar tatap muka sejak Februari lalu. Kemudian, terdapat 100 sekolah yang disasar untuk mengikuti uji coba ini.
Baca Juga: 85 Sekolah di DKI Siap Uji Coba Belajar Tatap Muka Besok, Ini Rinciannya
"Kami lakukan asesmen dua kali. Asesmen 1 untuk mengetahui kondisi kesehatan dan kesiapan guru dan kondisi kesiapan serta kesehatan siswa," ujar Taga.
Pada asesmen 2 dilakukan untuk melihat proses pembelajaran. Setelah mengikuti dua asesmen dan dinyatakan siap, guru-guru di sekolah yang ditargetkan untuk program piloting tersebut harus mengikuti pelatihan yang diberikan Disdik DKI.
"Kemudian, asesmen 2 berkaitan dengan proses pembelajaran. Baik penguasaan IT untuk daring dan tatap muka. Karena nanti tatap muka masih ada blended learning, masih campur antara daring dan tatap muka. Setelah ikuti asesmen, maka sekolah harus ikuti pelatihan Disdik untuk menguatkan kesiapan guru dan sarpras yang ada. Ternyata dari 100 itu sisanya 85 sekolah piloting SD, SMP, SMA, SMK," jelas Taga.
Ia mengatakan seharusnya ada 86 sekolah yang siap melakukan uji coba belajar tatap muka.
Namun, satu sekolah swasta mengundurkan diri karena tidak siap dan tidak mendapatkan persetujuan orang tua peserta didik.
Baca Juga: Enam Sekolah di Jakarta Utara akan Uji Coba Belajar Tatap Muka
Disdik DKI Jakarta pun tidak dapat memaksa pihak sekolah tersebut untuk melaksanakan uji coba belajar tatap muka.
Berikut daftar sekolah di DKI yang uji coba belajar tatap muka besok:
Jakarta Utara
- SDN Pademangan Barat 11
- SDN Sukapura 01
- SDN Rorotan 02
- SDN Pejagalan 03
- SMAK Penabur Kelapa Gading
- SMKS Walang Jaya
Jakarta Timur
- SDN Tengah 07
- SDN Baru 08
- SDN Cipinang Melayu 08
- SDN Penggilingan 05
- SDN Pondok Kelapa 05
- SDN Jati 01
- SDN Bambu Apus 01
- SD Panca Bhakti
- SDN Pulogadung 07
- SDN Tengah 06
- SDN Ciracas 07
- SDN Kelapa Dua Wetan 02
- SMPN 217 Jakarta
- SMP ST. Fransiskus II Jakarta
- SMPN 236
- SMA Cikal Amri
- SMA Diponegoro 1
- SMKS Islam PB Soedirman 2 Jakarta
- SMKS Budi Warman 2 Jakarta
- SMKS Malaka Jakarta
- SMKN 51 Jakarta
- SMKN 22 Jakarta
- SMKN 66 Jakarta
- SMKS Insan Mulia Informatika
- MIS At Taqwa Pedurenan
Jakarta Selatan
- SDN Cipete Utara 15
- SDN Gandaria Utara 11
- SDN Kebagusan 04
- SD Cikal
- SDN Pondok Labu 14
- SDN Mangarai 03
- SD Lycee Francais De Jakarta
- SD Jakarta Intercultural School Pattimura
- SD Jakarta Intercultural School P. Indah
- SD ACG School Jakarta
- SMP Jakarta Intercultural School Cilandak
- SMP Highscope Indonesia
- SMP Lycee Francais De Jakarta
- SMA Pelita Harapan Kemang Village
- SMA Jakarta Intercultural School
- SMA Lycee Francais De Jakarta
- SMKS YPK Kesatuan Jakarta
- SMKS Dharma Karya
- SMKN 15 Jakarta
- SMKN 6 Jakarta
- SMKN 32 Jakarta
- SMKN 30 Jakarta
- SMKN 28 Jakarta
- SMKS Wisata Indonesia
- MTSN 32 Jakarta
Jakarta Pusat
- SDN Cideng 07
- SDN Kenari 08
- SDN Petojo Utara 05
- SDN Rawasari 05
- SMP Mahatma Gandhi School
- SMKN 44 Jakarta
- SMKN 16 Jakarta
- SMKN 2 Jakarta
- SMKS Muhammadiyah 2 Jakarta
- PKBM Puspita Martha
Jakarta Barat
- SDN Kapuk 01
- SDN Kedoya Selatan 01
- SDN Tegal Alur 17
- SDN Kalideres 01
- SD Negeri Palmerah 03
- SDN Jembatan Lima 02
- SDN Cengkareng Timur 04
- SD Negeri Angke 03
- SMP Bina Insan Mandiri
- SMP Yadika 5
- SMKS Cindera Mata Indah Jakarta
- SMKN 60 Jakarta
- SMKN 9 Jakarta
- SMKS Muhammadiyah 4 Jakarta
- MIS Nurul Yaqin
- MAN 10 Jakarta
- MAS Annida Al Islamy
- MTSS Annida Al Islamy
Kepulauan Seribu
- SDN Pulau Tidung 01
Uji coba sekolah tatap muka di DKI hanya diikuti kelas 4,5, 6 SD dan kelas 7,8,9 SMP atau sederajat, serta kelas 10,11,12 SMA atau sederajat.
Berita Terkait
-
KJP Plus Tetap Diadakan Tahun Depan, Disdik Siapkan Dana Rp2 Triliun
-
Belum Terapkan Program Sekolah Gratis di Jakarta Tahun Depan, Disdik DKI: Bukan Kami Tak Setuju, tapi...
-
Bukan 4.000, Cuma 2.650 Guru Honorer Bakal Berstatus KKI di Jakarta, Apa Saja Pekerjaannya?
-
Alasan Kepala Sekolah Rekrut Guru Honorer Meski Dilarang: Banyak Jam Kosong
-
141 Guru Honorer di Jakarta yang Diputus Kontrak Balik Lagi ke Sekolah, Plt Kadisdik DKI: Kami Jamin Mereka Aman
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting