SuaraJakarta.id - Pemeran Habibie, Reza Rahadian pindah agama dari Kristen ke Islam. Reza Rahadian adalah sosok yang jarang bicara soal keyakinan.
Reza Rahadian pindah agama diceritakan ke Daniel Mananta di program Youtube Daniel Tetangga Kamu yang diunggah pada Kamis (8/4/2021) di kanal YouTube Daniel Mananta Network.
Reza Rahadian dibesarkan orangtua tunggal bersama adiknya sebagai penganut agama Kristen.
Sedari kecil, Reza Rahadian menjalani hidup dengan aktivitas rohani sebagai Nasrani. Bahkan, rupanya ia sudah mengenal mendiang penyanyi Glenn Fredly di gereja.
"Aku jarang ngomongin soal agama. Dan transisi gua bukan karena alasan apa pun selain dari keyakinan yang memang gua rasa itu dialog gua dengan Tuhan," kata dia, dikutip SuaraJogja.id dalam program Daniel Tetangga Kamu yang diunggah pada Kamis (8/4/2021) di kanal YouTube Daniel Mananta Network.
"Dibesarkan sebagai Nasrani. Gue dari kecil sekolah Minggu. Glenn Fredly adalah salah satu guru sekolah Minggu gue di gereja waktu itu," kenang dia.
Nilai-nilai ajaran agama Kristen pun sudah tertanam dalam dirinya sejak kecil, hingga semasa SMP pun dia belajar di sekolah Kristen.
"Tapi begitu gua meyakini keyakinan yang memang, kok panggilan gua ke sana, dan gua yakini, gua bersyukur itu bukan karena alasan apa pun," ungkap Reza Rahadian.
Tak ada alasan tertentu yang mendorongnya beralih keyakinan, baik itu pekerjaan, pasangan, atau paksaan dari orang-orang terdekat.
Baca Juga: Marcell Darwin Pindah Agama, Istrinya Hamil di Luar Nikah
"Itu adalah komunikasi gua dengan Yang di Atas dan komunikasi gua dengan nyokap gua," terang pria 34 tahun itu.
Saat Reza Rahadian menyampaikan niat pindah agama pun, dia tak menyangka, sang ibu sudah mengetahuinya terlebih dulu.
Meski begitu, ia tak dilarang untuk meninggalkan agama yang diajarkan ibunya pada Reza Rahadian sejak kecil.
"Ma, kayaknya Kakak punya..." Nyokap gue, belum selesai gue ngomong, you know what [kamu tahu]? "Itu hak kamu untuk menentukan keyakinan kamu. Pesan Mama cuma satu, jalani itu dan yakini itu dengan baik." That's it [cuma itu]," jelas Reza Rahadian.
Setelah menjadi mualaf sampai saat ini pun ia menjadi satu-satunya Muslim di keluarganya lantaran ibu dan adiknya tetap memeluk Kristen.
Namun, perbedaan agama di keluarga Reza Rahadian tak menimbulkan perselisihan. Mereka tetap hidup berdampingan dengan damai dan bahagia pada agama masing-masing.
Berita Terkait
-
Lagu Bertemu Layar: 'Rayuan Perempuan Gila' Temukan Rumah di Film 'Pangku'
-
Sengit dan Seru! Siswa SMK Adu Keahlian di Olimpiade Jaringan MikroTik 2025
-
Viral Sarung Motif Kristen Pertama di Dunia, Ini Sosok di Baliknya
-
Kisah Pangeran Arab Keturunan Tabi'in Masuk Kristen hingga Menjadi Presiden
-
Mahfud MD Sakit Hati ketika Reza Rahadian Dituduh Orator Bayaran saat Unjuk Rasa di DPR
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Sidang MKD: Uya Kuya Dipulihkan, 3 Anggota DPR Lainnya Tetap Dinonaktifkan
-
Mudik Nyaman Maksimal: 5 Mobil Bekas Captain Seat Idaman, Budget Aman
-
5 Mobil Diesel Bekas Selain Panther: Pilihan Cerdas Buat Anak Muda Budget Terbatas
-
Dorong UMKM Naik Kelas, Pemerintah Salurkan Kredit Program Perumahan Plafon hingga Rp 500 Miliar
-
Bank Mandiri Perkuat Komitmen ESG, Green Portofolio Mencapai Rp159 Triliun