SuaraJakarta.id - Pemerintah Provinsi atau Pemprov DKI menggelar sayembara jalur sepeda terproteksi dengan lima kriteria penilaian. Total hadiahnya Rp 52 juta.
Sayembara jalur sepeda bertujuan mendapat ide dan gagasan rancangan yang meningkatkan keamanan dan kenyamanan bersepeda.
Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Rudy Saptari menyebutkan, sayembara tersebut juga bertujuan untuk membuat jalur sepeda permanen terproteksi yang akan dibangun menjadi atraksi dan ciri khas kota dengan membuka sebesar-besarnya partisipasi publik.
"Sayembara ini mengharapkan masukan dari para peserta yang terdiri dari penyelenggaraan sebuah kajian khusus dalam menentukan tema baik melalui studi lapangan dan atau studi literatur sesuai kebutuhan; ide/gagasan dan konsep rancangan jalur sepeda terproteksi dan gambar konsep dan skematik rancangan proteksi jalur sepeda, yang dapat dilanjutkan ke tahap Detail Engineering Design (DED)," kata Rudy.
Adapun kriteria penilaian yang harus dipertimbangkan dalam perancangan proteksi jalur sepeda, sebagai berikut:
- Keamanan sebesar 30 persen
- Lingkungan 20 persen
- Estetika 15 persen
- Pembiayaan 20 persen
- Kenyamanan 15 persen
Rudy juga menyebutkan bahwa kegiatan lomba sayembara jalur sepeda tersebut untuk memberikan wujud kolaborasi masyarakat dengan pemerintah dalam perancangan pembatasan jalur sepeda.
"Dengan cara mengumpulkan serta mengapresiasi ide dan inovasi masyarakat," kata Rudy dilansir dari Antara, Kamis (22/4/2021).
Untuk jadwal perlombaan, yakni:
- Pendaftaran 18 April-20 Mei 2021
- Pengumuman evaluasi administrasi 22 April-22 Mei 2021
- Batas pemasukan karya 11 Juni 2021
- Pengumuman evaluasi teknis 14 Juni 2021
- Evaluasi presentasi 15-16 Juni 2021
- Pengumuman pemenang 22 Juni 2021
Ada 13 jalan yang dapat dipilih untuk diajukan sebagai materi perlombaan, yaitu:
Baca Juga: Jam Malam di RT Zona Merah di DKI, Keluar Masuk Maksimal Pukul 20.00 WIB
- Jalan Jenderal Gatot Subroto
- Jalan Letjen S Parman
- Jalan Asia Afrika
- Jalan Kramat Kwitang
- Jalan Ahmad Yani
- Jalan MT Haryono
- Jalan Casablanca Raya
- Jalan Salemba Raya
- Jalan Kramat Raya
- Jalan Medan Merdeka
- Jalan Perwira
- Jalan Ridwan Rais
- Jalan Dr Satrio
Total hadiah senilai Rp 52 juta untuk empat pemenang, yakni:
- Pemenang pertama akan meraih uang tunai Rp30 juta beserta hadiah dan piagam
- Pemenang kedua meraih uang tunai Rp15 juta beserta hadiah dan piagam
- Pemenang ketiga meraih uang tunai Rp5 juta beserta hadiah dan piagam
- Pemenang favorit mendapat uang Rp2 juta beserta hadiah dan piagam
Untuk teknis pendaftaran lebih lanjut mengenai sayembara jalur sepeda yang digelar Pemprov DKI , masyarakat bisa melihat informasinya di sini: https://bit.ly/sayembarajalursepedaterproteksi
Berita Terkait
-
Dinkes DKI Ingatkan Pentingnya Cuci Tangan dan Masker di Tengah Isu Superflu
-
Integrasi Transportasi Terhambat, Pemprov DKI Sebut Pemda Depok dan Bekasi Tak Punya Anggaran
-
Bongkar Total Tiang Monorel Mangkrak Tanpa Ada Penutupan Jalan? Ini Kata Pramono
-
Pemprov DKI Siagakan 1.200 Pompa Selama Cuaca Ekstrem, Klaim Genangan Bisa Surut dalam Sejam
-
Pemprov DKI Imbau Warga Wilayah Rawan Tawuran Saling Jaga dari Provokator
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya