- Satuan Tugas Penanganan Covid-19 meminta Pemprov DKI Jakarta untuk mengantisipasi kerumunan di kawasan Pasar Tanah Abang jelang Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah.
SuaraJakarta.id - Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satgas Penanganan COVID-19 Sonny Harmadi mengatakan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Satgas DKI agar kerumunan di Tanah Abang bisa dihindari.
"Tentu itu menjadi kewenangan dan tanggung jawab Satgas DKI Jakarta. Kemarin begitu kami menerima laporan, langsung Pak Doni (Ketua Satgas) dan saya hubungi Pemprov DKI untuk segera mengambil langkah yang diperlukan agar tidak terjadi kerumunan," kata Sonny saat dihubungi Suara.com, Minggu (2/5/2021).
Dia menyebut kerumunan di Pasar Tanah Abang jelang lebaran seharusnya sudah diperhitungkan oleh Pemprov DKI sehingga bisa diantisipasi sejak dini.
"Satgas pusat kan tidak memiliki petugas pengawasan, sehingga semua potensi pelanggaran prokes harus diantisipasi Satgas Daerah," jelasnya.
Baca Juga: Stasiun Membludak Jelang Lebaran, KCI Minta DKI Atur Pasar Tanah Abang
Sebelumnya, jelang Hari Raya Idul Fitri kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat diserbu warga yang beramai-ramai belanja keperluan lebaran.
Dalam video yang beredar, setelah selesai belanja, mereka banyak yang menggunakan KRL hingga kepadatan saat akan masuk ke Stasiun Tanah Abang tak terhindarkan, padahal pandemi Covid-19 belum terkendali.
PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) mencatat terjadi kenaikan penumpang di Stasiun Tanah Abang hingga 58 persen dibanding sabtu pekan sebelumnya.
Untuk menghindari kejadian serupa terulang, KCI menyarankan calon penumpang untuk masuk dari pintu utara di area integrasi antarmoda atau pintu selatan di area perdagangan di Jembatan Penyeberangan Multiguna (JPM).
Atau sebagai alternatif, penumpang dapat menggunakan jasa KRL dari Stasiun Karet yang letaknya tidak jauh dari kawasan Pasar Tanah Abang.
Baca Juga: Cegah Kerumunan Pasar Tanah Abang Berulang, Ini yang Dilakukan Polisi
Berita Terkait
-
Minta Pramono Segera Isi Posisi Kosong di Pemprov DKI, DPRD: Jangan Impor Pejabat!
-
Berburu Pakaian untuk Lebaran di Pasar Tanah Abang
-
Viral Pasar Tanah Abang Diklaim Makin Sepi Pengunjung, Gegara Parkir Liar dan Premanisme?
-
Kurma Laris Manis di Pasar Tanah Abang, Harga Mulai Rp40.000/kg
-
Pasar Tanah Abang 'Berubah' Jadi Masjid, Umat Islam Melaksanakan Salat Jumat
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya