SuaraJakarta.id - Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Banten menyebut kasus mutasi virus Corona B117 telah masuk ke wilayah Kabupaten Tangerang.
Juru bicara Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Tangerang, dr Hendra Tarmizi mengatakan ada satu orang terpapar varian baru.
"Iya terpapar (Virus varian baru) yang bersangkutan ini warga Kecamatan Mekar Baru, Kabupaten Tangerang," ujar Hendra melalui pesan singkat, Kamis (6/5/2021).
Hendra mengatakan yang bersangkutan terpapar setelah pulang dari Timur Tengah dipertengahan Febuari 2021. Kendati demikian, dirinya langsung menjalani karantina selama 20 hari di DKI Jakarta.
Baca Juga: Warga Tangsel Positif Corona B1617 India Ada di Serpong Utara
"(Dia) pekerja migran dan baru pulang dari Arab Suadi, yang bersangkutan tiba di Indonesia pertengahan Febuari, " tuturnya.
Setelah menjalani karantina, ia pulang ke Tangerang dengan status sembuh. Namun tetap dalam pemantauan oleh puskesmas selama 14 hari.
"Dia ini OTG, (namun) saat ke Tangerang statusnya sudah sembuh, tapi masih dalam pemantauan oleh puskesmas selama 14 hari," tutupnya.
Untuk diketahui, Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Banten Ati Pramudji mengatakan ada dua pasien lain yang terkonfirmasi positif virus corona tipe B1617 asal India, berada di kawasan Serpong Utara, Tangerang Selatan.
Ketiga pasien tersebut kini masih menjalani perawatan di bawah pengawasan Satuan Gugus Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19.
Baca Juga: Tukang Sayur Kramat Jati Lolos Mudik ke Serang, Ditangkap di Tangerang
Berita Terkait
-
Palak PSN Prabowo Rp5 T, Wagub Banten Murka: Pengusaha Bergaya Preman Harus Ditindak, Ini Kriminal!
-
Komentar Gubernur Banten Soal Kadin Cilegon Minta Jatah Proyek di Tengah Usaha Tarik Investor
-
Profil PT Chandra Asri Alkali (CAA), Ini Sosok Pemiliknya
-
Pemerintah Akan Renovasi 10.440 Sekolah di Indonesia
-
Pantai Ciputih, Wisata Terjangkau dengan Pesona Cantik di Pandeglang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Murah Tipe SUV Mei 2025: Harga Setara Motor, Pajak Murah, Perawatan Mudah
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Ekonom Bank Mandiri: Akselerasi Ekonomi 2025 Butuh Penguatan Sinergi Fiskal & Moneter
-
Ayo Warga Jakarta! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Senin
-
Cepat Klaim! Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Ahad
-
Akhir Pekan Hoki, Link DANA Kaget Terbaru Siap Diburu, Jangan Sampai Kuota Habis
-
Bupati Dhito dan Gubernur DKI Jakarta Kerjasama untuk Menekan Kemiskinan