SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berencana membuat jalur sepeda permanen di Jalan Layang Non Tol atau JLNT. Meski jalan layang atau fly over itu selama ini hanya boleh dilewati kendaraan roda empat.
Dalam persiapannya, Pemprov DKI melalui Dinas Perhubungan sudah melakukan uji coba sebanyak dua kali di lokasi dalam dua pekan terakhir.
Kepala Dishub DKI Syafrin Liputo mengatakan, pihaknya masih melakukan pembahasan terkait rencana ini. Masih ada kajian seperti aspek keselamatan ketika bersepeda berada di JLNT.
"Tentu setelah ini kami akan bahas untuk dipermanenkan,” kata Syafrin saat dikonfirmasi, Senin (31/5/2021).
Baca Juga: Usulkan Duet Puan-Anies, Effendi Simbolon: Rekonsiliasi Nasionalis dan Religius
Anak buah Gubernur Anies Baswedan ini menyebut rencana membuat jalur sepeda di JLNT dilatarbelakangi oleh animo masyarakat yang tinggi dalam menggunakan sepeda. Karena itu, pihaknya ingin memfasilitasi dengan membuat sejumlah jalur.
"Animo masyarakat demikian tinggi, ada peningkatan dari para pengguna," ujarnya.
Selama ini, JLNT itu dilarang dilewati motor karena alasan hembusan angin yang terlalu kencang. Jika dilewati kendaraan roda dua, maka akan berbahaya dan bisa membuat motor terhempas.
Atas dasar ini, Syafrin membuat aturan sepeda yang boleh lewat hanya jenis road bike. Selain itu, pembukaan jalur sepeda hanya untuk jadwal tertentu, yakni 05.00 - 09.00 WIB.
"Begitu di atas jam 09.00 di atas jam 10.00 biasanya angin bertiup kencang dan oleh sebab itu pilihannya kenapa kami siapkan pagi," pungkasnya.
Baca Juga: Bukan dengan Prabowo, Internal PDIP Usul Puan Capres dan Anies Cawapres Pilpres 2024
Berita Terkait
-
Sudah Teken Pakta Integritas, Ridwan Kamil Belum Tentu Jual Saham PT Delta: Nanti Dibahas
-
Bahas Tom Lembong, Pandji Pragiwaksono Ungkit Kasus Lawas Anies Baswedan: Dulu Juga Dia ...
-
Tertawa Lepas saat Bertemu, Bentuk Dukungan Anies ke Pramono-Rano Karno di Pilgub Jakarta Sudah Terlihat
-
Lontong Sayur dan Kopi Buatan Istri Anies, Awali Perbincangan Dukungan untuk Pramono-Rano
-
Kejutan! Anies Baswedan Dukung Pramono-Rano di Pilkada Jakarta
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual