SuaraJakarta.id - Dua RT di wilayah Kabupaten Tangerang lakukan lockdown. Antara lain RT 07 dan RT 09, RW 06 Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang.
Lockdown di dua RT itu dikarenakan lebih dari 50 warga di wilayah tersebut positif Covid-19.
"Ya, betul ada 53 warga positif COVID-19 yang berasal dari 4 RT di wilayah RW 06. Kasus yang paling banyak ada di RT 07 dan RT 09, sehingga kami lakukan penutupan sementara di dua RT itu," ujar Camat Kelapa Dua Prima Saras Puspa, Jumat (4/6/2021).
Prima menjelaskan, lockdown dilakukan untuk menekan angka penularan virus corona yang dikhawatirkan akan menyebar lebih luas lagi.
Baca Juga: Kasus COVID-19 Meningkat, Taiwan Bakal Terapkan Lockdown?
"Jadi penutupan atau lockdown sementara itu inisiatif dari tim Satgas COVID-19 di tingkat RT/RW," kata Prima.
Akses menuju ke lingkungan kedua RT itu sudah dipasang portal larangan masuk. Serta dipasang spanduk himbauan terkait penularan COVID-19.
Prima mengatakan pihaknya juga telah menyiapkan bantuan logistik berupa sembako yang dikirim dari Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Tangerang untuk memenuhi kebutuhan warga selama masa pembatasan.
"Upaya lainnya, kita akan melakukan pembersihan dengan cara menyemprotkan cairan disinfektan di seluruh lingkungan RW 06. Selanjutnya melakukan tracing kepada warga," ujarnya.
Sementara, Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Tangerang, Hendra Tarmizi menyebutkan bahwa awal mula terpaparnya ke-53 warga RW 06 itu setelah melakukan kegiatan kerja bakti dengan lupa tanpa menerapkan protokol kesehatan.
Baca Juga: 21 Anggota Terpapar Covid-19, Polsek Cilongok Mikro Lockdown!
"Jadi berawal ada beberapa warga yang sakit, kemudian orang itu ikut kegiatan kerja bakti," katanya.
Berita Terkait
-
Renovasi Tuntas! Indomilk Arena Kini Lebih Megah dan Ramah Disabilitas
-
Usai Viral, KKP Setop Pemagaran Laut Ilegal di Tangerang Gegara Rusak Ekosistem
-
Buntut Kisruh Apdesi Vs Said Didu, Mendes Yandri Soesanto Ingatkan Kades Tak Cawe-cawe Pembebasan Lahan
-
Said Didu Tolak Mediasi dengan Apdesi: Apanya yang Dimediasi
-
Bakal Cabut Laporan, Apdesi Siap Selesaikan Perkara Said Didu Lewat Jalur Musyawarah
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
- Rekaman Lisa Mariana Peras Ridwan Kamil Rp2,5 M Viral, Psikolog Beri Komentar Menohok
Pilihan
-
Hasil Babak Pertama: Gol Indah Zahaby Gholy Bawa Timnas Indonesia U-17 Unggul Dua Gol
-
BREAKING NEWS! Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Yaman
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
-
Prabowo Percaya Diri Lawan Tarif Trump: Tidak Perlu Ada Rasa Kuatir!
Terkini
-
390 Ribu Pengunjung Padati Ancol Selama Lebaran, Masih Ada Konser NDX AKA di Tanggal Ini
-
Wajib Lapor Diri! Pendatang Baru di Jakarta Harus Tahu Aturan Ini
-
Dishub DKI Minta Warga Balik ke Jakarta Jangan Turun Sembarangan dari Bus, Nanti Susah Sendiri
-
Jalanan Jakarta Mulai Ramai di Hari Terakhir Libur Lebaran
-
120 Ribu Lebih Warga Padati TMII Selama Lebaran, Pengunjung Sempat Tembus 25.000 Sehari