SuaraJakarta.id - Polsek Cilandak telah menerima informasi terkait kasus pencurian ponsel genggam dan sejumlah uang tunai yang terjadi di Masjid Al-Afiyah yang berada di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP), Jakarta Selatan, Rabu (9/6/2021) sore.
Aksi pencurian yang diduga dilakukan oleh seorang perempuan itu terekam oleh kamera pengawas CCTV masjid.
"Ya benar (ada kejadian pencurian ponsel kemarin sore)," ungkap Kapolsek Cilandak, Kompol Argadija Putra dalam pesan singkat, Kamis (10/6/2021).
Argadija mengatakan, dalam kasus ini korban tidak membuat laporan secara resmi kepada pihak kepolisian.
Baca Juga: Pencurian Ponsel dan Uang di Masjid RSUP Fatmawati, Kejadiannya Setelah Salat Asar
Meski demikian, kepolisian tetap melakukan penyelidikan guna memburu terduga pelaku pencurian.
"Tidak ada bikin laporan (dari korban). Saat ini kami masih lidik," sambungnya.
Belum diketahui secara pasti jumlah kerugian yang diderita korban. Dalam informasi yang dihimpun dari akun Instagram @jakarta.terkini, hanya disebutkan terduga pelaku mencuri ponsel genggam dan sejumlah uang tunai.
Dalam video berdurasi 30 detik yang diunggah akun tersebut, sang perempuan tampak mengenakan kerudung dan memakai masker.
Dalam aktivitas yang terekam dalam video tersebut, sang perempuan tampak mengorek sebuah tas jinjing yang terbuat dari karton.
Baca Juga: Viral Aksi Pencurian HP dari Dashboard Motor di Jatiwaringin
Setelah beberapa saat mengorek tas tersebut, sang perempuan terlihat memasukkan barang yang dia ambil ke dalam tas yang dia kenakan. Setelahnya, dia berlalu meninggalkan lokasi,
"Terjadi pencurian HP dan uang tunai di Masjid Al- Afiyah RSUP Fatmawati, Cilandak," demikian bunyi keterangan akun tersebut.
Korban Merupakan Jamaah yang Sedang Salat
Sopian Saleh, salah satu petugas keamanan, membenarkan adanya peristiwa tersebut. Dia mengatakan peristiwa itu terjadi kemarin sore setelah salat Ashar.
"Benar ada pencurian itu," ungkap Sopian ketika ditunjukkan rekaman video tersebut.
"Peristiwanya setelah salat Ashar," sambung Sopian.
Hanya saja, Sopian tidak mengetahui secara pasti kronologi kejadian tersebut. Dia mengakui saat kejadian sedang tidak berjaga.
"Kalau kronologinya saya kurang tahu. Karena saya saat itu sedang masuk pagi," beber dia.
Menurut informasi yang didapat Sopian, ponsel dan sejumlah uang yang dicuri oleh terduga pelaku adalah milik jamaah yang sedang salat.
Kejadiannya berlangsung di sisi tempat salat perempuan.
"Punya jamaah, posisinya di tempat salat perempuan," pungkas dia.
Pantauan di lokasi, Kamis (10/6/2021) sejak pukul 11.00 WIB, aktivitas di masjid tersebut kini terpantau normal. Bahkan pihak keamanan berjaga di gerbang masuk dan mengecek suhu orang-orang yang hendak beribadah.
Berita Terkait
-
Video Gibran Bareng 9 Naga Jadi Nyinyiran Emak-emak, Proyek Titipan Disinggung: Nah Ketahuan Kan..
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Umroh Murah dengan Open Trip Wish Travelers
-
3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
-
Polda Metro Jaya Bentuk 7 Satgas untuk Pastikan Pilkada 2024 Aman dan Damai
-
Di Periode Kedua, Mas Dhito Rencanakan Revitalisasi Pasar Pamenang Pare
-
Mas Dhito Minta Foto Pjs Bupati Heru Dipajang di Pendopo Panjalu Jayati