SuaraJakarta.id - Kecelakaan yang melibatkan dua truk dan truk tangki terjadi di tol Rawamangun arah Tanjung Priok, Jakarta Utara, mengakibatkan pengemudi truk tangki tewas.
"Diimbau pengguna jalan agar berhati-hati dalam berkendara," demikian keterangan Polda Metro Jaya melalui instagram @TMC Polda Metro Jaya di Jakarta, Sabtu (12/6/2021).
Kecelakaan melibatkan truk dengan nomor kendaraan B 9005 EFU yang melaju dari arah Cawang menuju Tanjung Priok sekitar pukul 11.40 WIB.
Saat berada di Kilometer 5.400 Tol Rawamangun, truk Pertamina itu kemudian melakukan pengereman karena ada kendaraan lain yang memperlambat laju di depannya.
Namun, dari arah yang sama di lajur dua, juga melaju truk tangki dengan nomor kendaraan F 8180 HM dan tidak menjaga jarak dengan truk Pertamina yang ada di depannya.
Akibatnya terjadi kecelakaan yang tidak terhindarkan, yakni truk tangki menabrak bagian belakang truk Pertamina. Bagian depan truk tangki berwarna oranye itu ringsek dan bagian belakang truk Pertamina tidak mengalami kerusakan berarti.
Akibat kerusakan parah pada bagian depan truk oranye itu, pengemudi dan kenek truk terjepit. Petugas kemudian mengevakuasi kedua korban.
Setelah dievakuasi, kedua korban kemudian dilarikan ke RS Koja. Namun, pengemudi truk tangki meninggal dunia dan kenek truk mengalami luka berat. (Antara)
Baca Juga: Bajing Lompat yang Viral Curi Peti Telur di Jakarta Utara Ditangkap Polisi
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Dugaan Pelecehan dan Penganiayaan Terungkap di Dapur Makan Gratis, Ini Respons BGN
-
3 Rekomendasi AC 1 PK Terbaik untuk Ruang Keluarga: Dingin Nyaman, Listrik Hemat
-
Dekatkan Akses Keadilan, Peradi Jaktim Buka Konsultasi Hukum Gratis
-
Pahlawan Skincare Sepanjang Tahun: 3 Rekomendasi Sunscreen yang Tidak Bikin Kulit Kering
-
Mas Dhito Berharap Beroperasinya Kembali Bandara Dhoho Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi