SuaraJakarta.id - Kecelakaan maut terjadi di Tol JORR KM 11+600 Joglo arah Meruya, Senin (19/7/2021). Satu orang tewas dalam insiden itu.
Kecelakaan maut itu melibatkan mobil boks bernomor polisi B 9487 FCB yang menabrak truk trailer nopol W 8345 US.
Namun, Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya tidak menjelaskan identitas korban kecelakaan tersebut dalam cuitan Twitter resmi TMC Polda Metro Jaya, Senin malam.
Petugas Dit Lantas sudah mengevakuasi korban dan dua kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan yang terjadi pada malam takbiran Idul Adha 1442 Hijriah itu.
"Pukul 22:19 WIB, Polri Dit Lantas melakukan pengaturan arus lalu lintas di Tol JORR KM 11+600 Joglo arah Meruya dalam rangka evakuasi kecelakaan kendaraan boks B 9487 FCB yang menabrak trailer W 8345 US. Satu orang tutup usia dan sudah dalam penanganan petugas," tulis Twitter TMC Polda Metro Jaya.
Selain menangani kasus kecelakaan, pada Senin malam, Dit Lantas Polda Metro Jaya juga melakukan kegiatan patroli di wilayah hukum DKI Jakarta guna mengantisipasi kegiatan takbir keliling.
Salah satu lokasi yang dipantau terkait takbir keliling itu adalah jalur arteri Jalan Gatot Subroto Semanggi Atas.
"Situasi arus lalu lintas dari Cawang menuju Slipi Grogol maupun arah sebaliknya terpantau lancar terkendali," tulis TMC Polda Metro Jaya.
Kemudian, sejumlah aparat Polda Metro Jaya pun melaksanakan kegiatan sosial dengan memberikan bantuan sembako berupa beras kepada perwakilan pengemudi Ojek daring di Pos Lalu Lintas Setia Budi, Jakarta Selatan, dan perwakilan Komunitas Ojek daring Tamber di Kampung Krendang Tambora, Jakarta Barat.
Baca Juga: Catut Nama Kemensos, Pemalsu Website Pendaftaran BST Dibekuk, Cuan Rp 1,5 M dari Iklan
Aparat Sat Lantas Jakarta Barat juga menggelar kegiatan yang sama dengan memberikan paket beras kepada Komunitas Ojek daring Golisan Srengseng, Jalan Arfah Kembangan, Jakarta Barat.
Pendistribusian pembagian bantuan sembako kepada warga masyarakat itu pun dilaksanakan sejumlah aparat kepolisian di wilayah hukum Jakarta Pusat.
Berita Terkait
-
Sekolah Elite Mentari Bintaro Diancam Bom, 6 Mobil Gegana Langsung Aktif
-
Polisi Klaim Tangkap Bjorka, Pakar Siber: Kayaknya Anak Punk Deh
-
DJ Panda Terancam Penjara! Kasus Ancaman Erika Carlina Naik Penyidikan, Janin dalam Bahaya?
-
Di Depan Perwakilan Keluarga, Polisi Akui Belum Temukan HP Pribadi Arya Daru
-
Polisi Diledek Salah Tangkap oleh 'Bjorka Asli', Polda Metro Jaya Balas Gini
Terpopuler
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 Oktober 2025, Banjir Ribuan Gems dan Kesempatan Klaim Ballon d'Or
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
Terkini
-
Maarten Paes: Kami Ingin Membuat Indonesia Bangga
-
Kursi Parlemen DPRD DKI Jakarta Bisa Berkurang Karena Ini
-
Sekolah Hancur, Pengungsi Bertangan Kosong: UNRWA Rilis Bukti Baru Kekejaman di Gaza
-
Sekolah Internasional di Jakarta Utara Diteror Bom, Minta Tebusan 30 Ribu Dolar
-
Reformasi Polri Harus Dimulai Dari Pucuk Pimpinan