Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Rabu, 21 Juli 2021 | 17:05 WIB
Universitas Trisakti merupakan salah satu Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang banyak diburu calon mahasiswa.

9. Institut Sains dan Teknologi Nasional (ISTN)

ISTN telah berkiprah sejak tahun 1950, ISTN didirikan oleh Prof.Ir. Roosseno. ISTN merupakan salah satu universitas swasta terbaik di bidang teknik yang sudah cukup lama berdiri.

Tujuan pada waktu pendiriannya adalah meng-upgrade kemampuan para ahli teknis menengah Indonesia untuk mengambil alih dan mengganti para Insinyur Belanda yang kembali ke negaranya pasca kemerdekaan Indonesia.

Terdapat empat fakultas di ISTN yaitu Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP), Fakultas Teknik Industri (FTI), FFAR, Fakultas Sains dan Teknologi Informasi (FSTI).

Baca Juga: Daftar Universitas Negeri di Jakarta, Salah Satunya Terakreditasi Terbaik Nasional

ISTN terletak di Jl. Moh Kahfi II, Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

10. Universitas Al Azhar Indonesia (UAI)

Terletak di Komplek Masjid Agung Al Azhar Jl. Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Berdasarkan keputusan BAN-PT No. 416/SK/BAN-PT/Akred/PT/XI/2019 menyatakan bahwa Universitas Al Azhar Universitas Al-Azhar Indonesia, Jakarta Selatan terakreditasi dengan peringkat Baik Sekali.

UAI memiliki dua program pendidikan, yaitu program sarjana dan pascasarjana. Terdiri dari enam fakultas yang menyelenggarakan 19 program studi sarjana dan satu program studi pasca sarjana.

Baca Juga: Sarankan Rektor Ari Kuncoro Mundur, Dosen UI: @univ_indonesia, Kamu Memalukan!

Enam fakultas tersebut antara lain Fakultas Sains dan Teknologi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya, Fakultas Psikologi dan Pendidikan, Fakultas Hukum, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Load More