SuaraJakarta.id - Sebuah video yang memperlihatkan pengemudi BMW kabur tak bayar bensin, viral di media sosial. Insiden itu terekam kamera CCTV dan diunggah sejumlah akun Instagram.
Salah satunya akun @merekamjakarta. Dalam narasinya, insiden pengemudi BMW kabur tak bayar bensin itu terjadi pada Jumat (30/7/2021) Subuh.
Lokasinya berada di sebuah SPBU di Jalan Bintaro Permai Raya, Pesanggarahan, Jakarta Selatan. Video viral itu berdurasi 31 detik.
Dalam narasinya, pengemudi BMW berwarna putih itu mengisi bahan bakar jenis Pertamax Turbo. Total bahan bahar yang terisi sebanyak 61,11 liter, dengan nilai tagihan Rp 602 ribu.
Setelah selesai diisikan, pengemudi itu bertanya kepada petugas SPBU itu ihwal pembayaran secara debit.
Mendengar itu, sang petugas lantas menuju salah satu tempat pengisian untuk mengambil mesin EDC.
Setibanya petugas itu di tempat pengambilan mesin EDC, tetiba pengemudi BMW yang belum diketahui identitasnya, langsung tancap gas tanpa membayar tagihan bensin.
Melihat itu, petugas SPBU itu coba mengejar, namun gagal.
Baca Juga: Viral Pengemudi BMW Kabur Tak Bayar Bensin di SPBU Bintaro, Kerugian Rp 602 Ribu
Atas insiden itu, petugas SPBU bernama Dhiaz Adiansyah, mau tidak mau harus menanggung beban tagihan itu.
“Untuk kerugian ditanggung bertiga yang kerja shift malam (tersebut),” ujar Dhiaz kepada wartawan, Jumat (30/7/2021) sore.
Dhiaz mengaku tidak mengetahui secara pasti ciri-ciri pengemudi mobil BMW itu. Seingatnya, pelaku memakai masker dan usianya diduga masih muda.
“Saya gak ingat persis ciri-cirinya. Pertama memang dia gak keluar sama sekali dari mobil. Kedua dia memakai masker. Pokoknya saya rasa umurnya masih terbilang muda banget,” papar dia.
Dhiaz berharap agar pengemudi itu segera ditemukan dan mempertanggungjawabkan perbuatannya. Sebab, perbuatan itu jelas merugikan dirinya dan petugas lainnya di SPBU tersebut.
“Harapannya semoga biar bisa cepat ketemu pelakunya biar bisa diminta pertanggung jawabannya. Maklum sekarang kondisi lagi kaya begini semua serba susah, ditambah ada yang jelas orang berada malah merugikan orang-orang kecil seperti saya,” sambungnya.
Berita Terkait
-
Sosok Andini Permata yang Videonya Viral, Kenapa Masih Misteri?
-
Viral Pria Disabilitas Tanpa Dua Kaki Ini Taklukkan Gunung Prau
-
Video Syur Lisa Mariana Beredar di mana? Ini Kata Polisi
-
KDM Sampai Ngakak Lihat Bapak-bapak Pamer Standing Becak Motor Depan Polisi
-
Baru 2 Bulan Jabat Ketua RT, Gebrakan Gen Z Ini Langsung Bikin Warga Tersenyum
Terpopuler
- Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
- Lupakan Vario! 5 Rekomendasi Motor Gagah Harganya Jauh Lebih Murah, Tenaganya Bikin Ketagihan
- Pemain Keturunan Rp52,14 Miliar Follow Timnas Indonesia: Saya Sudah Bicara dengan Pelatih Kepala
- Sedan Bekas Tahun Muda Mulai Rp 70 Juta, Ini 5 Pilihan Irit dan Nyaman untuk Harian
- Pemain Keturunan Palembang Salip Mauro Zijlstra Gabung Timnas Indonesia, Belum Punya Paspor RI
Pilihan
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Irak di Grup B Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia
-
BREAKING NEWS! Drawing Tuntas, Timnas Indonesia Hadapi Dua Negara Ini
-
LIVE REPORT Drawing Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Lawan Siapa?
-
3 Rekomendasi HP Murah OPPO RAM 8 GB dan Chipset Gahar Performa Handal
Terkini
-
Rahasia Diet Keto yang Diklaim Ampuh Turunkan Kolesterol: Benarkah Aman untuk Jantung?
-
Wow! Aplikasi Pengganti WhatsApp Bisa Chat Tanpa Internet, Ini Teknologinya
-
Bengkel Motor di Ciputat Tangsel Kebakaran, Diduga Dipicu 'Puntung Rokok'
-
Identitas Mayat Pria Tanpa Identitas di Bintaro Office Park Terungkap, Polisi Temukan Benda Tajam
-
Penyaluran BSU BPJS Ketenagakerjaan di Tangerang Pakai QR Code