SuaraJakarta.id - Pemerintah berencana kembali mengizinkan bioskop beroperasi pada 14 September 2021 mendatang. Tak terkecuali bioskop di Jakarta.
Ketua Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia (GPBSI), Djonny Syafruddin berharap Jakarta jadi kota pertama yang layanan bioskopnya boleh kembali beroperasi.
Sebab, kata Djonny, jumlah bioskop di Jakarta dan sekitarnya paling banyak dibanding daerah lainnya.
"Kalau memang tanggal 14 (September) mau berjalan, terutama yang dibuka itu marketnya memadai, paling kurang 60 persen (dari total bioskop buka). Tekniknya gini, Jakarta buka, mudah-mudahan Bodetabek ikut (buka)," tuturnya saat dihubungi, Rabu (8/9/2021).
Baca Juga: Bioskop di Jakarta Buka Lagi Pekan Depan, Kapasitas Pengunjung 50 Persen dan Wajib Vaksin
Jika bioskop di Jakarta tidak beroperasi, maka dikhawatirkan perusahaan film tidak mau menayangkan filmnya di bioskop. Sebab, kebanyakan penonton berasal dari wilayah Jabodetabek.
"Itu market sudah hampir 50 persen di Indonesia. Nah pemilik film baru mau masukin film ke bioskop. Dari situ baru nanti disebar ke daerah," tuturnya.
Djonny melanjutkan, sejumlah pihak yang ditugaskan pemerintah sudah melakukan survei ke berbagai bioskop di sejumlah daerah.
Mereka sudah memeriksa bagaimana pelaksanaan prokes ketika bioskop mulai dibuka.
"Yang ahli-ahlinya datang, ada dari Depkes itu dari PeduliLindungi. Kan ada timnya itu, sudah diukur-ukur lah apa segala macam," ujar Djonny saat dihubungi, Rabu (8/9/2021).
Baca Juga: 3,17 Juta Warga KTP DKI Belum Divaksin, Anies Bilang Begini
Salah satu persyaratan masuk bioskop adalah pengunjung wajib sudah vaksinasi. Nantinya akan ada pemindaian QR Code sebelum masuk bioskop bagi pencinta film (movie lovers).
Berita Terkait
-
Awas, Tak Lolos Uji Emisi di Jakarta Kena Denda Rp 50 Juta
-
Cara Dapat Promo Popcorn XXI Hari Ini: Nonton Hemat Makin Seru!
-
Update Promo Nonton Bioskop Hari Ini di XXI dan CGV: Cek Diskon dan Jadwal Terbaru!
-
Promo MTix Hari Ini, Nonton Film Makin Seru dengan Beragam Diskon Menarik
-
Minta Pramono Segera Isi Posisi Kosong di Pemprov DKI, DPRD: Jangan Impor Pejabat!
Tag
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Jakarta Bakal Dipenuhi CCTV! Rano Karno: Anggaran Rp380 Miliar Siap Digelontorkan
-
Gubernur Pramono Anung Ingin Rebranding Bank DKI: Bisa Jadi Bank Betawi
-
Semanggi Tak Bercahaya Lagi, Pramono Geram Lampu Dicuri
-
Siap-siap Daftar! Pemprov DKI Buka Rekrutmen 1.652 PPSU, Ini Syaratnya
-
Acara Gowes Bareng Pramono Bakal Lintasi JLNT, Komunitas Pesepeda dan Pejalan Kaki Menolak